Jumat, Juli 5, 2024

Wisuda Akbar Tahfizul Qur’an Yayasan Wakaf Al Kaffah, Asisten II Berpesan Tetap Istiqomah Jaga Hafalan Al-Quran

Baca Juga

mimbarumum.co.id – Wali Kota Binjai diwakili Asisten II Bidang Perekonomian dan Pembangunan Setdako Binjai, Joko Wakistono, Spd mengucapkan selamat kepada seluruh wisudawan dan wisudawati Tahfizul Qur’an, yang telah berhasil menyelesaikan pendidikannya di Yayasan Wakaf Al-Kaffah Kota Binjai ini.

Hal itu dikatakannya saat menghadiri Wisuda Akbar Tahfizul Qur’an Yayasan Wakaf Al-Kaffah Kota Binjai, di Pendopo Umar Baki, Sabtu (1/6/2024).

Melalui wisuda tahfidz ini, Asisten II mengungkapkan rasa syukurnya karena di Kota Binjai akan muncul para penghafal Al-Qur’an. “Kami menyambut baik diadakannya kegiatan ini. Semoga dapat menumbuh kembangkan minat baca Al-Qur’an dikalangan masyarakat khususnya generasi muda Kota Binjai,” ujarnya.

Pada kesempatan ini, Ia berpesan kepada 171 santri dan santriwati yang telah khatam menghafal agar istiqomah menjaga hafalannya. “Menghafal Al-Qur’an itu mudah bagi yang mau menghafalnya, namun yang berat adalah memelihara hafalannya,” kata Asisten II.

Turut hadir Ketua DPRD Kota Binjai H. Noor Sri Syah Alam Putra, S.T., Koordinator Dewan Hakim Drs. H. Zispendi, M.Pd, Pendiri dan Pembina Yayasan Wakaf Al Kaffah Rizaldi Nasution, S.Pd., M.Pd serta para tamu undangan.

Reporter : Burhan S

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Kepala BPMP Sumut Apresiasi Festival Kurikulum Merdeka 2024 Berjalan Sukses

mimbarumum.co.id - Balai Penjaminan Mutu Pendidikan Provinsi Sumatera Utara (BPMP Sumut) sebagai UPT Kementerian Pendidikan Kebudayaan Riset dan Teknologi...

Baca Artikel lainya