Jumat, Maret 29, 2024

Dikawal 9.023 Personel Kepolisian, Jutaan Orang Hadiri Reuni 212

Baca Juga

Jakarta – Sesuai dengan prediksi dari Ketua Persaudaraan Alumni 212 Slamet Ma’arif kepada media sabtu (30/11) lalu, kalau acara Reuni Mujahid 212 di Monas, Jakarta, hari ini Senin (2/12) akan dihadiri lebih dari satu juta orang dibenarkan oleh Anies Baswedan di atas panggung. 

Dilangsir melalui Vivanews, Slamet mengatakan, ada kemungkinan aksi ini dihadiri jutaan orang. Menurut dia, suksesnya acara ini membuktikan umat Islam penuh kedamaian.

“Jadi, alhamdulillah hari ini ratusan ribu, mungkin jutaan umat Islam berkumpul kembali di Monas ini. Sekali lagi, kita mengirimkan pesan bahwa Islam penuh kedamaian, keindahan, penuh toleransi,” kata Slamet.

Dia menambahkan, bahkan kawan-kawannya dari luar negeri pun banyak yang hadir di tempat ini. “Menunjukkan bahwa Insya Allah, 212 menjaga spiritnya, untuk senantiasa merekatkan semua golongan yang ada di Indonesia ini,” tambahnya.

Sementara itu Anies Baswedan Gubernur Jakarta dalam sambutannya di atas panggung utama berharap acara mendapatkan rida dari Allah SWT.

“Alhamdulilllah kita mulai dengan bersyukur kepada Allah SWT pagi hari ini dalam suasana begitu teduh, tenang, aman dan damai, maulid akbar berlangsung di Monas dalam keadaan yang Insyaallah penuh keberkahan dari Allah SWT,” ujar Anies saat menyampaikan sambutan di Monas, Jakarta Pusat, Senin (2/12/2019).

Anies bersyukur acara Reuni 212 untuk kesekian kalinya berlangsung dengan lancar. Acara menurut Anies mengirimkan pesan kedamaian.

Felix Siauw Sindir Pihak Yang Nyinyir Pada Reuni 212

“Kami bersyukur alhamdulillah untuk kesekian kalinya, tepatnya ini yang keempat kalinya, Monas menjadi tempat di mana semua berkumpul di mana di lapangan besar ini dikirimkan pesan bahwa jumlah bisa banyak ratusan ribu berkumpul dari seluruh penjuru ketika sampai di tempat ini pesan yang dikirimkan adalah semua hadir mengirimkan pesan damai, aman dan meneduhkan bagi semua,” ujar dia.

Barulah Anies menyebut peserta Reuni 212 yang hadir berjumlah ratusan ribu. Namun tampak ada yang mengoreksi Anies mengenai jumlah tersebut menjadi jutaan orang.

“Seperti tahun-tahun sebelumnya, ratusan ribu yang datang banyak yang khawatir, Insyaallah hari ini ketika semua berkumpul maka yang dikirimkan pesan yang sama hari ini, semua berjalan dengan tenang dan damai,” ujar Anies.

“Jutaan jumlahnya ya, jutaan tuh katanya,” sambung Anies setelah ada yang mengoreksi mengenai jumlah peserta.

9.023 personel Diturunkan  Kawal Reuni 212

Sementara itu, Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Yusri Yunus Minggu (1/12) malam mengatakan, sebanyak 9.023 personel gabungan diterjunkan untuk pengamanan kegiatan reuni 212 di Lapangan Monas itu. Ribuan personel tersebut ditempatkan di tujuh titik.

“Apel hari ini (Minggu) gabungan kekuatan TNI-Polri, berjumlah 9.023 personel yang kita lakukan apel saat ini. Beberapa personel akan kita tempatkan pada 7 sektor. Jadi semuanya ini bentuk pelayanan biasa. Kita melayani masyarakat seperti yang disampaikan Bapak Wakapolda dalam bentuk menyiapkan keamanan dan kalau butuh pengawalan kita kawal bahkan sampai nanti di titik bubar akan kita kawal sampai kita kembali ke tempat masing-masing,” kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Yusri Yunus, Minggu (1/12) malam. (dtk/viva/mimbar)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

spot_img
Berita Terbaru

Dugaan Pemerasan Terkuak, Aiptu D akan Tuntut Keadilan Hingga Mabes Polri

mimbarumum.co.id - Pasca terkuaknya permainan di Satuan Narkoba beberapa waktu lalu dan terjadinya PTDH terhadap beberapa personilnya, maka pada...

Baca Artikel lainya