Ajax Tersingkir, Tottenham Hadapi Liverpool di Final

Berita Terkait

- Advertisement -

mimbarumum.co.id – Tottenham Hotspur berhasil merebut tiket final Liga Champions guna menghadapi Liverpool FC, 1 Juni mendatang, setelah mengalahkan Ajax Amsterdam 3-2 (skor agregat 3-3). Tiga gol Spurs diborong oleh Lucas Moura.

Keberhasilan Spurs ini terbilang dramatis mengingat mereka sempat tertinggal 0-2.

Bermain di Stadion Johan Cruyff, Ajax tampak mendominasi pada babak pertama melalui gol sang kapten, Matthijs de Ligt, saat pertandingan baru berjalan lima menit. Gol gelandang Hakim Ziyech menyusul pada menit ke-35.

Namun, Spurs mampu memberi perlawanan. Pada babak kedua, pelatih Spurs, Mauricio Pocchetino mengganti Victor Wanyama dengan penyerang Fernando Llorente. Taktik ini terbukti mengalirkan serangan Spurs.

- Advertisement -

Selang 10 menit setelah jeda, Lucas Moura mampu menggetarkan jala gawang Ajax yang dikawal Andre Onana. Empat menit kemudian, Moura kembali menjebol pertahanan tuan rumah.

Moura berhasil mencetak hattrick ketika pertandingan memasuki injury time di menit ke-95.

Spurs pun berbalik unggul 3-2 sekaligus menyamakan skor agregat menjadi 3-3 mengingat pada pertandingan pertama di kandang Spurs, Ajax menang 1-0. Namun, Spurs melangkah ke final lantaran unggul jumlah gol tandang.

Moura mengaku dirinya “selalu percaya pada momen ini”.

“Kami mengerahkan segalanya di lapangan dan layak mendapatkan momen ini–kami keluarga. Mustahil dijelaskan, ini hadiah besar dari Tuhan yang ingin saya bagikan kepada rekan satu tim, teman, dan keluarga.”

“Permainan sepak bolanya luar biasa—memberi momen seperti ini kepada kami. Kami tidak bisa membayangkan. Ini adalah momen terbaik dalam karier saya,” papar Moura.

Seusai pertandingan, Pochettino tampak menangis di tengah lapangan.

“Saya masih sulit bicara. Emosinya luar biasa, terima kasih sepak bola,” kata pria asal Argentina itu ketika diwawancara seraya terisak.

“Mereka semua pahlawan, tapi (Lucas Moura) adalah superhero. Saya ingin mengingat keluarga saya….Luar biasa dapat mempersembahkan untuk mereka. Kami harus siap untuk pertandingan selanjutnya hari Minggu, kemudian bersiap untuk final.”

Menanggapi kemenangan atas Ajax, gelandang Spurs, Christian Eriksen, mengatakan timnya hanya beruntung.

“Kami mencoba melawan balik, kami hanya beruntung. Saya merasa kasihan dengan Ajax, mereka bermain sangat bagus melawan kami. Hari ini kami menciptakan lebih banyak peluang, (tapi) sepak bola yang mereka mainkan lebih baik. Sungguh lega, kami telah berjuang untuk ini. Seperti mimpi rasanya mencapai final.”

Eriksen menambahkan, Lucas Moura layak dibuatkan patung atas tiga gol yang dia ciptakan untuk Spurs.

“Saya harap dia mendapat patung di Inggris setelah ini.”

- Advertisement -

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisement -

Berita Pilihan

19 Anggota Polri Perkuat Kontingen Sumut Dalam PON XXI 2024

mimbarumum.co.id - Kombes Pol Rantau Isnur Eka, sebagai Dansat Brimob Polda Sumatera Utara, memimpin 19 anggota Polda Sumut yang...