Sabtu, April 20, 2024

Warga Bukit Gabungan Meninggal Dunia Saat Membakar Lahan

Baca Juga

mimbarumum.co.id – Seorang warga Bukit Gabungan, Tapanuli Selatan, Garo Garo Gulo (50), meninggal dunia saat membakar lahan. Diduga, ia terpleset saat membakar lahan di Perbatasan kebun milik Buala Zidhu Giawa dengan Siddik Siregar, Sabtu (13/2/2021) malam.

Kapolsek Batangtoru AKP Yuswanto menjelaskan warga menemukan Garo Garo dalam keadaan meninggal dunia, dengan posisi meringkuk menghadap ke lereng bukit. Pada bagian kepala dan kaki tersangkut pada tumbuhan.

“Sebagian tubuh Kakek Gulo terbakar,” ujarnya, Minggu (14/2/2021).

Petugas Polsek Batangtoru yang datang ke TKP, kemudian langsung melakukan evakuasi korban ke perumahan warga. Usai melakukan evakuasi, mereka langsung melakukan pemeriksaan saksi saksi serta barang bukti.

“Dari pemeriksaan saksi-saksi di TKP, tepatnya di Kelurahan Aek Sangkunur, kita mendapatkan informasi kalau korban bekerja di ladang. Saat lahan terbakar. Si Korban terpleset karena memang lahan berada dalam keadaan berlereng cukup curam. Tubuhnya tersangkut di batang pohon yang juga ikut dibakarnya,” kata Yuswanto.

Dari pemeriksaan pada bagian tubuh korban, ditemukan berbagai luka pada bagian wajah dan kepala, rambut bagian depan dan atas juga terbakar.

Terdapat luka gores pada bagian kepala di atas telinga sebelah kiri dengan panjang 1 cm, yang diduga disebabkan benturan dengan kayu, karena korban terpeleset dari ketinggian ke lokasi lahan yang terbakar.

Keluarga korban bermohon agar tidak dilakukan outopsi terhadap jenazah korban, dan pihak keluarga juga membuat surat pernyataan bahwa korban meninggal dunia karena Terbakar dan tidak menuntut bila dilakukan autopsi.

Reporter : Rizal Nasution

Editor : Siti Murni

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Bangunan Ruko Mewah Tanpa PBG di Kelurahan Pulo Brayan Darat II, Alex Sinulingga : Sudah Diberi SP 1

mimbarumum.co.id - Kepala Dinas Perumahan Kawasan Permukiman Cipta Karya dan Tata Ruang (PKPCKTR) Kota Medan menyoroti bangunan rumah toko...

Baca Artikel lainya