mimbarumum.co.id – Anggota DPRD Sumut Dapil Binjai/Langkat, Zainuddin Purba pada Reses II Tahun Sidang III, 2022 mengakui persoalan jalan berlubang dan maraknya transaksi narkoba, masih mewarnai aspirasi masyarakat Binjai dan Langkat.
Sulitnya mendapatkan respon dan tindaklanjut dari aparatur pemerintahan masih di permasalahkan oleh masyarakat.
Hal itu disampaikan oleh masyarakat yang hadir dalam reses anggota DPRDSU Zainuddin Purba, Rabu (9/3/2022) di beberapa Kelurahan di Kota Binjai.
“Hal tersebut saya benarkan. Saat menanggapi aspirasi masyarakat tersebut saat dilakukan sesi tanya jawab,” tambahnya menjawab wartawan, Rabu malam.
Zainuddin juga merasakan, jalan-jalan Binjai banyak berlubang. Baik jalan Pemko hingga jalan nasional. Begitu juga semakin maraknya dia menyaksikan pembukaan barak-barak baru tempat jual-beli dan mengkomsumsi narkoba.
Belum lagi tuntas penutupan barak -barak yang sudah beroperasi lama, malah semakin leluasa para penjual narkoba memperdagangkan narkoba jenis sabu- sabu. Katanya tampak di hampir tiap kelurahan dan desa. Bahkan sampai lingkungan dan dusun di wilayah hukum, Binjai, Langkat dan Deli Serdang.
“Melihat kondisi ini, kita terus berupaya,menyampaikan kepada Pemangku Jabatan. Agar aspirasi dan keluhan masyarakat ini dapat ditindak lanjuti,” ujarnya.
Sekedar informasi, Zainuddin Purba melakukan reses di kelurahan Paya Roba, Binjai Barat, Kelurahan Rambung Dalam dan Tanah Seribu, Binjai Selatan Kota Binjai.
Kegiatan dihadiri oleh ratusan masyarakat serta Lurah. Kemudian di akhiri dengan menyerahkan bantuan beras dan tas anak sekolah kepada peserta yang hadir.
Zainuddin Purba juga Reses membagikan beras sebanyak 8 ton dan tas anak sekolah sebanyak 1000 unit.
Pada kesempatan itu, Zainuddin Purba secara khusus kepada Mimbar Umum menyebutkan ada beberapa jalan yang sudah dianggarkan pada Tahun 2022 ini. Baik oleh Pemprovsu, Pemko Binjai dan Kabupaten Langkat. Untuk itu perlu dilakukan percepatan lelang proyek pada anggaran triwulan ke 2 ini. Agar keluhan masyarakat sebagian bisa terjawab.
Reporter : Burhan S