mimbarumum.co.id – Sebanyak 2.500 Santri Pondok Pesantren Sabilul Mukminin mengikuti vaksinasi tahap pertama, Selasa (31/8/2021). Bertempat di Halaman Pondok Pesantren Jalan Sawi No 106A, Payaroba, Binjai Barat.
Vaksinasi pelajar pertama di Binjai oleh Badan Intelijen Negara (BIN) Sumut ini, sekaligus Meeting Zoom dengan Presiden Joko Widodo. Di hari yang sama, BIN juga menggelar vaksinasi massal untuk ribuan pelajar lainnya, serta ratusan masyarakat Kota Binjai. Penyelenggara menyiapkan sebanyak 5.000 vaksin.
Rinciannya, untuk pelajar tingkat SMP yang ada di Kota Binjai, penyelenggara menyiapkan 1.000 vaksin di SMP 1 Negeri Binjai. Sedangkan untuk SMA sederajat, penyelenggara juga menyiapkan 1.000 vaksin. Kegiatan tersebut terpusat di SMA Negeri 5 Binjai.
BACA JUGA : Pemko Binjai Ikuti Launching Sinergitas Pengelolaan Bersama MCP
Khusus buat masyarakat, penyelenggara memusatkan kegiatannya di Puskesmas Berngam, Kecamatan Binjai Kota. Sedangkan target pesertanya adalah 500 orang. Disini, pihak panitia melakukan jemput bola/door to door, bagi masyarakat yang benar benar membutuhkan.
Hadir dalam Kegiatan vaksinasi masal di Ponpes Sabilul Mukminin, Kabinda Sumut Brigjen TNI Asep Jauhari Puja Laksana; Wali Kota Binjai Amir Hamzah; Kapolres Binjai AKBP Romadhoni Sutardjo; Kepala Kejaksaan Negeri Binjai Husein Admaja; Dandim 0203/LKT Letkol (Inf) Wisnu Joko Saputro; pengurus Ponpes Sabilul Mukminin, sejumlah OPD.
Editor : Siti Murni