Senin, Juli 1, 2024

Pengelola Informasi dan Dokumentasi Pemkab Sergai Ikuti Bimtek

Baca Juga

mimbarumum.co.id – Pemerintah Kabupaten Serdangbedagai menggelar bimbingan teknis (Bimtek) tentang pengelolaan konten. 

Sejumlah Pejabat Pengelola Informasi Dan Dokumentasi (PPID) Pelaksana Dan  Admin Media Sosial Serta Website di Lingkungan Pemkab Sergai menjadi pesertanya.

Bupati Sergai H. Darma Wijaya membuka acara itu, Selasa (15/11/22), bertempat di Aula Sultan Serdang, Kompleks Kantor Bupati Sergai, Sei Rampah.

“Di tengah keterbukaan informasi yang jauh lebih transparan dibanding beberapa dekade lalu, pemerintah mesti mampu beradaptasi, ” ucap Bupati dalam sambutannya.

Perkembangan teknologi, terutama dalam bidang informasi yang begitu pesat, kata pejabat itu perlu mendapat penyikapan adaptif oleh pengelola konten pemerintahan,

Pada kesempatan itu Bupati juga menyebutkan, informasi merupakan salah satu aspek penting dalam proses pembangunan daerah.

Diseminasi atau distribusi informasi yang baik perihal proses kerja dan hasil pembangunan daerah, menurutnya dapat menimbulkan citra positif sekaligus menghimpunan dukungan dari masyarakat luas.

Darma Wijaya melanjutkan, kanal informasi yang tersedia, entah itu media tradisional seperti surat kabar, televisi, radio, maupun saluran kekinian yang lebih populer semacam website dan sosial media perlu digunakan secara maksimal.

Baginya, pemerintah mesti mampu menginformasikan sekaligus mengomunikasikan berbagai kerja dan capaian yang telah diraih agar masyarakat menyadari jika pemerintah daerah sudah menjalankan amanah publik dan undang-undang lewat kebijakan dan hasil pembangunan.

“Kesadaran ini diharapkan nantinya dapat mendorong masyarakat untuk solid mendukung pemerintah untuk bersama-sama membangun daerah sesuai dengan tugas dan tanggung jawab masing-masing, ” ucapnya.

Dukungan dari masyarakat, kata Bupati lagi akan menjadi bahan bakar dan pelecut bagi pemerintah daerah untuk terus menjaga konsistensi kinerja yang terbaik bagi masyarakat.

Kemudian Bupati menyampaikan, dalam proses menuju kondisi ideal tersebut, diperlukan pengetahuan dan penguasaan pengelolaan konten yang baik oleh para sumber daya manusia (SDM) yang bertanggungjawab menanganinya di lingkungan pemerintahan.

Menurutnya proses pengelolaan konten, apalagi dalam lingkup birokrasi pemerintahan, memiliki kaidah dan karakterstik yang berbeda dibandingkan aktivitas lain.

“Untuk itu saya berharap, para peserta PPID pelaksana dan admin media sosial serta website di lingkungan Pemkab Sergai dapat mengikuti secara maksimal, ” kata Bupati.

Pentingnya Informasi Pembangunan

Sementara Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Sergai Drs. H. Akmal, AP, M.Si menyebut kegiatan bimtek itu bertujuan sebagai upaya memberikan pengetahuan dan pemahaman tentang pentingnya informasi pembangunan tersebar kepada masyarakat luas.

Selain itu ia menjelaskan, Bimtek ini juga bertujuan memberikan pemahaman kepada peserta kegiatan agar menyampaikan informasi secara benar sesuai dengan kaidah pemberitaan.

“Yang tak kalah penting, pelaksanaan kegiatan hari ini bertujuan untuk mempererat tali silaturrahim, kekompakan dan kebersamaan antara sesama peserta Bimtek dalam upaya menjalankan tugas, ” ucapnya.

Reporter : Ngatirin/rel

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Kondisi Kritis Bayi Zehan: Tindakan Cepat Dokter Membawa Pemulihan yang Menakjubkan

mimbarumum.co.id - Dalam momen medis yang mendebarkan, dedikasi tanpa henti dari para dokter muncul sebagai mercusuar harapan bagi Zehan...

Baca Artikel lainya