Pemprov Sumut Target Surplus Jagung 108.097 Ton

Berita Terkait

mimbarumum.co.id – Pemprov Sumut  menargetkan bisa menghasilkan jagung 303.574 ton selama November dan Desember. Sehingga mencapai target produksi sebesar 1,7 juta ton selama 2021.

Pelaksana tugas Kepala Dinas Tanaman Pangan dan Hortikultura Sumut, Bahruddin Siregar di Medan, mengatakan produksi sebanyak 303.574 ton itu masing-masing pada November sebanyak 112.859 ton. Dan Desember 190.715 ton.

“Harapannya produksi dua bulan terakhir bisa capai 303.574 ton. Agar target produksi selama 2021 sejumlah 1,7 juta ton tercapai,”katanya.

Target produksi sebanyak 1,7 juta ton itu dengan perhitungan luas panen 284.549 hektare. Yakni dengan produktivitas 62,40 kwintal per hektare.

Menurut dia, pada November ini, produksi jagung terbanyak di harapkan dari sentra produksi Kabupaten Karo sebanyak 54.844 ton; Simalungun 12.204 ton; dan Langkat 8.191 ton.

Bahruddin menyebutkan, kalau target produksi jagung bisa tercapai 1.772.624 ton, maka tahun ini akan ada surplus sebesar 108.097 ton. Kkarena kebutuhan di Sumut tahun 2021 diperkirakan 1.664.527 ton.

“Sumut berupaya terus meningkatkan produksi jagung. Karena permintaan dalam dan luar negeri terus meningkat. Sumut misalnya sudah mengekspor jagung yang di sangrai,” katanya.

Eskpor ke Singapura

Kepala Karantina Pertanian Belawan, Andi PM Yusmanto, menyebutkan, ekspor jagung sangrai Sumut antara lain ke Singapura.

Selama semester I, ekspor jagung sangrai Sumut ke Singapura tercatat ada 53 ton senilai Rp 484 juta.

Ekspor itu naik dari tahun 2020 yang sepanjang tahun masih 54 ton dengan tiga kali pengiriman senilai Rp 425 juta.

Editor : Siti Murni

Sumber : Antara

- Advertisement -

Tinggalkan Balasan

- Advertisement -

Berita Pilihan

BTN Dukung Pembiayaan Rumah Bagi Karyawan Industri Media

mimbarumum.co.id - Sebagai upaya penyediaan rumah layak dan terjangkau untuk masyarakat dari berbagai macam profesi, PT Bank Tabungan Negara...