Muhri Fauzi Hafiz: Bang Ijeck Sosok Calon Gubernur yang Tepat Memimpin Sumut

spot_img

Berita Terkait

mimbarumum.co.id – Wakil Ketua DPW PSI Sumatera Utara, Muhri Fauzi Hafiz, menyampaikan pesan terbuka kepada rakyat Sumut, bahwa dirinya meyakini sosok Musa Rajekshah atau Bang Ijeck adalah sosok calon Gubernur yang pantas didukung dan dipilih untuk memimpin Sumatera Utara ke depan.

Melalui keterangannya yang disampaikan kepada wartawan di Medan, Kamis (4/4/2024), Muhri Fauzi Hafiz mengatakan, “Saya tahun 2018 yang lalu salah satu tim pemenangan untuk Bang Ijeck maju dalam pilkada Gubernur dan Wakil Gubernur Sumut. Sejauh ini juga hubungan kami tetap baik, sehingga tahun 2024 ini, bersama kawan-kawan, kami sudah sepakat jika Bang Ijeck maju menjadi calon Gubernur Sumut kita akan kembali membantunya agar terpilih sebagai Gubernur Sumatera Utara periode 2024-2029.” 

Lanjutnya, Ijeck adalah calon Gubernur yang paling mendekati kriteria sebagai kepala daerah.

“Kita ketahui, untuk maju menjadi calon kepala daerah apalagi provinsi, sangat membutuhkan kemampuan dan dukungan. Kemampuan finansial dan kepemimpinan yang kuat, serta dukungan partai politik dan organisasi masyarakat lainnya. Untuk Bang Ijeck itu sudah diakui memenuhi kriteria, punya kemampuan finansial yang baik, kepemimpinan partai politik yang terpuji dan teruji di Sumut. Hari ini Bang Ijeck menjadi Plt. Ketua Pemuda Pancasila Sumut, lalu Ketua Umum Masyarakat Ekonomi Syariah Sumut, yang program kerjanya sudah terbukti berbuat kepada rakyat,” urai Muhri.

- Advertisement -

Sementara, soal nama-nama yang beredar, Muhri Fauzi Hafiz, yang paling perlu diperhitungkan adalah Bobby Nasution.

“Ya, saya menyampaikan apa adanya ya.  Mungkin hari ini karena Bobby Nasution adalah menantu Pak Jokowi dan Ipar Wapres terpilih, jadi soal itu masih dianggap penting diantara komunikasi politik saat ini. Tapi menurut saya, gak usah kita khawatir, soalnya kemenangan Prabowo Gibran di Sumut juga bukan kerja sendirian Bobby Nasution, Bang Ijeck bersama partai Golkar juga sudah berkontribusi kok. Apalagi kita di PSI Sumut, selalu ikut kampanyekan Mas Gibran Rakabuming dalam setiap aktivitas kampanye PSI Sumut meskipun kita dengar-dengar Bobby Nasution secara pribadi tidak juga kok dukung PSI pada Pemilu 2024 Februari yang lalu,” Muhri Fauzi Hafiz menegaskan.

Reporter: Jafar Sidik 

- Advertisement -

Tinggalkan Balasan

- Advertisement -
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img

Berita Pilihan