Ini Pesan Kepala LLDikti Wilayah I Sumut kepada Rektor Terpilih 

Berita Terkait

mimbarumum.co.id – Kepala LLDikti Wilayah I Sumut, Prof. Dr. Saiful Anwar Matondang MA Ph.D dalam sambutannya mengungkapkan bahwa skripsi yang menjadi tugas akhir mahasiswa bisa diganti dengan laporan telah melaksanakan magang selama 6 bulan pada suatu lembaga yang berkaitan dengan program studi di perguruan tinggi.

 

Pelaksanaan magang tersebut tentu tetap dalam pengawasan dan pembinaan dosen pembimbing.

 

“Jadi pak Rektor tidak usah ragu, hapuskan aja skripsi, bapak ibu dosen ngga usah ragu, haknya tetap dibayar,” jelas Prof Saiful Anwar.

 

Di sisi Lain, Kepala LLDikti Wilayah I Sumut, meminta Rektor UGN Padangsidimpuan yang baru dilantik untuk melakukan pembenahan terutama terkait dengan kekurangan dosen pada prodi tertentu.

 

Terpantau Sekretaris Daerah Kabupaten Tapanuli Selatan (Tapsel) sekaligus Ketua Pembina Yayasan Darma Bakti Pendidikan Indonesia (YADPI) Universitas Graha Nusantara Padangsidimpuan (UGNP ) Sopyan Adil melantik Dr Drs Baharuddin Nasution sebagai Rektor Universitas Graha Nusantara Padangsidimpuan akan menjabat sebagai rektor (UGNP) periode 2023-2027.

 

Pelantikan itu dilaksanakan di Kampus III Sihitang , Kecamatan Padangsidimpuan Tenggara, Kota Padangsidimpuan, Senin siang pada pukul 15.17 WIB (11/12/2023).

 

Untuk mengembangkan karya karya penelitian yang di nilai bermanfaat di tengah masyarakat peran perguruan tinggi sangat diperlukan, harapan kedepannya membangun visi – misi

 

“Untuk Rektor terpilih Universitas Graha Nusantara selamat semoga menjadi amanah dapat menjadi lebih baik ke depan. Dan harus bertanggung jawab yang tinggi, saat memimpin. Sekaligus bernilai positif,”jelas Sopyan Adil.

 

Sopyan Adil semoga Universitas Graha Nusantara Padangsidimpuan bisa berorientasi pada dunia lapangan pekerjaan harus bisa bersaing universitas lain nya.

 

Sopyan Adil mengucapkan terima kasih kepada rektor sebelumnya. Sopyan pun yakin kepada rektor baru mampu melakukan reformasi tata kelola dalam pelaksanaan tri dharma perguruan tinggi di UGNP.

 

Ini kata Rektor yang terpilih, Dr. Drs. Burhanuddin, M.Pd, mengucapkan terima kasih pada para civitas akademik UGNP, serta seluruh pihak yang telah memberikan dirinya kepercayaan untuk memimpin Kampus ini.

 

“Saya sangat menghargai para tokoh pencetus UGNP ini, untuk itu saya akan menjaga amanah ini, dan kami akan terus menguatkan komitmen serta menjalin kebersamaan dengan seluruh stakeholder yang ada,” sebut Burhanuddin.

 

Burhanuddin menambahkan, atas visi-misinya sebagai Rektor UGNP yakni, “Menjadikan UGNP sebagai Perguruan Tinggi yang Unggul dalam Bidang SDM dan Mandiri”. Ini akan saya upayakan selama saya menjabat Rektor UGNP, tegasnya.

 

“Saran dan masukan dari para Anggota Senat, Mahasiswa serta Pembina, dan Ketua Pembina YADPI saat penyampaian visi-misi waktu lalu, saya kira merupakan hal yang positif dan konstruktif, untuk itu mohon dukungan semua pihak agar saya dapat mengemban amanah ini dengan baik,” tutupnya.

 

Reporter : Rizal Oloan Nasution

- Advertisement -

Tinggalkan Balasan

- Advertisement -

Berita Pilihan

BRI Dukung Transformasi Digital Terkait Pengelolaan Keuangan di Intansi Pemerintah

mimbarumum.co.id - Guna memenuhi kebutuhan pengelolaan keuangan yang semakin kompleks di era digital, BRI Cabang Padangsidimpuan menggelar Implementasi Qlola...