Garong Spesialis Rumah Kosong Warga Diciduk Gurita

Berita Terkait

- Advertisement -

mimbarumum.co.id – Garong spesialis rumah warga diciduk Timsus Gurita Polres Tanjung Balai.

Pelaku diketahui berinisial DA alias D (47) warga Jalan Julius, Kelurahan Indra Sakti, Kecamatan Tanjung Balai Selatan. DA berhasil membobol rumah Henny Wati (27) di Jalan Taqwa, Kelurahan Pantai Burung Kecamatan Tanjung Balai Selatan Kota Tanjung Balai yang sudah enam bulan tak dihuni. Korban diketahui bekerja di Medan.

Pelaku masuk dengan cara memanjat tiang pipa yang ada di belakang rumah korban. Lalu masuk dengan merusak atap di lantai tiga. Dengan leluasa DA menjarah harta benda korban.

Baca Juga : Tiga Garong Kawakan Lumpuh Didor Timah Pegasus

- Advertisement -

Mengetahui rumahnya dibobol garong, korban membuat laporan ke Polres Tanjung Balai. Dari keterangan korban dan saksi lainnya, Timsus Gurita menyelidiki laporan korban.

Pelaku ternyata sedang berada di rumahnya. Tak sulit, Timsus Gurita meringkus DA dan membawanya ke Polres Tanjung Balai.

Kapolres Tanjung Balai AKBP Putu Yudha Prawira, Kamis (24/10/2019) mengatakan pelaku dijerat Pasal 363 ayat 1 KUHPidana dengan ancaman 9 tahun penjara.

“Pencurian itu baru diketahui korban pada Juni 2019 lalu karena selama ini korban bekerja di Medan. Rumah korban memang tidak dihuni. Pelaku leluasa menjarah harta benda korban,” ujar Yudha.

Lanjut Yudha lagi, saat itu korban kehilangan
1 set TV, 1digital, 1 set DVD, 1 parabola, 3 kipas angin, 1 kompor gas berikut tabungnya, 3 kursi besi, 20 bola lampu, 1 pompa air, 1 AC, peralatan dapur masak memasak dan 1 stabilizer.

“Sementara barang bukti yang diamankan dari pelaku stabilizer, 3 kursi, 4 bola lampu, 6 piring kaleng dan 1 set sendok. Korban mengalami kerugian Rp15 juta,” ungkap mantan Kasat Reskrim Polrestabes Medan ini.

Menurut pengakuan pelaku, barang curian lainnya sudah dijual pada penadah yang kini dalam pengejaran Timsus Gurita.

“Uang dari barang curian digunakan pelaku untuk berfoya-foya. Barang curian disimpan di rumahnya. Modus operandinya pelaku mengetahui rumah korban enggak dihuni lalu memudahkannya untuk menjarah,” terang Yudha. (dd)

Pelaku (tengah) menunjukkan tiang bagian belakang rumah korban. (mimbar/ist)

- Advertisement -

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisement -
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img

Berita Pilihan

Wali Kota Realisasikan Janji, Bantu 13 Mahasiswa Medan

mimbarumum.co.id - Bobby Nasution merealisasikan janjinya bersama H Aulia Rachman saat mencalonkan diri menjadi Wali Kota dan Wakil Wali...