Enam Tahanan Polsek Medan Timur yang Kabur Ditangkap Lagi

Berita Terkait

mimbarumum.co.id – Enam dari delapan tahanan Polsek Medan Timur yang kabur kini ditangkap kembali.

Informasi yang dihimpun wartawan dari berbagai sumber, Senin (26/10/2020) sebelum kabur para tahanan terlebih dahulu merusak ventilasi yang terbuat dari besi. Setelah itu para tahanan langsung kabur saat Kota Medan dilanda hujan lebat.

Personil Polsek Medan Timur yang mendapat informasi tahanan kabur langsung melakukan pengejaran. Tak makan waktu lama, 6 tahanan berhasil diringkus kembali dari lokasi yang berbeda.

Sementara itu pantauan wartawan di Polsek Medan Timur tampak sepi. Terlihat hanya beberapa petugas yang berjaga di SPKT. Selain itu mobil Provost Polrestabes Medan juga tampak terparkir di halaman.

Baca Juga : Waduh..Ada Tahanan di Polsek Kabur Lagi ?

Kapolda Sumut Irjen Pol Martuani Sormin dan Kapolrestabes Medan Kombes Pol Riko Sunarko yang dikonfirmasi wartawan lewat WhatsApp belum juga memberikan jawaban.

Sementara itu Kasi Propam Polrestabes Medan Kompol Zonni Aroma yang dikonfirmasi membenarkan adanya 8 tahanan Polsek Medan Timur yang kabur.

“Dari 8 tahanan yang kabur, 5 berhasil ditangkap kembali, sedangkan seorang tahanan diserahkan kembali oleh pihak keluarga ke polisi. Total tahanan yg sudah diamankan 6 orang,” ujarnya.

Ditanya sudah berapa personil Polsek yang diperiksa, Kasi Propam mengaku sudah 6 orang dimintai keterangannya.

Over kapasitas diduga menjadi penyebab kaburnya para tahanan dari Polsek Medan Timur. Dari data yang dirangkum wartawan, tercatat jumlah tahanan di Polsek Medan Timur mencapai 178 orang dengan rincian 78 orang tahanan Polsek, 92 tahanan titipan jaksa dan 8 tahanan wanita.

Dari data tersebut, tahanan titipan jaksa lebih banyak dibandingkan tahanan polisi.

Kasus tahanan kabur ini bukan pertama kalinya terjadi. Sebelumnya sebanyak 8 tahanan yang berada di Polsek Medan Area berhasil kabur dari sel tahanan pada, Jumat (7/8) sekira pukul 05.00 WIB.

Para tahanan itu kabur dengan cara menjebol dinding pembatas ruangan sel yang berisi belasan orang tahanan dengan gudang yang tepat berada dibawah tangga.

Selanjutnya 8 tahanan keluar menjebol pintu gudang yang terbuat dari triplek dan keluar di ruangan tengah Polsek Medan Area.

Reporter : Dody Ferdy
Editor : Dody Ferdy

- Advertisement -

Tinggalkan Balasan

- Advertisement -

Berita Pilihan

Panti Asuhan YPPK di Kawasan Desa Helvetia Kembali Diteror

mimbarumum.co.id - Diduga seorang pengelola perjudian sabung ayam dan sekaligus preman kampung di kawasan Jalan Serbaguna Pasar IV...