mimbarumum.co.id – Dua unit rumah semi permanen milik Op Adar Tamba dan Parasian Sitohang di Pagar Batu, Desa Tamba Dolok, Kecamatan Sitio-tio Kabupaten Samosir, Sumatera Utara, ludes dilalap si jago merah, Senin, (1/7/2019) dinihari.
“Pada kejadian itu, pemilik rumah dapat menyelamatkan diri bersama keluarga,” ujar Camat Sitio-tio, Beresman Simbolon, kepada mimbarumum.co.id.
Ia menambahkan, penyebab kebakaran belum diketahui. “Akibat kejadian itu, diperkirakan menimbulkan kerugian mencapai ratusan juta rupiah,” imbuhnya.
Camat Bresman juga mengingatkan warga untuk tetap waspada terlebih melewati musim kemarau.
“Misalnya ketika mau tidur memastikan kompor di dapur benar sudah padam, begitu juga kabel listrik di rumah supaya diperiksakan menghindari korsleting,” ujarnya.
Belum ada keterangan resmi dari pihak kepolisian setempat. (rn)