Desa Pudun Jae Gelar Musdes 2022, Ini Tujuannya!

spot_img

Berita Terkait

mimbarumum.co.id – Pemerintah Desa Pudun Jae menggelar musyawarah desa (Musdes) pada tahun 2022. Musyawarah berlangsung di Aula Kantor Desa Pudun Jae Kecamatan Batunadua , Kota Padang Sidimpuan, Jumat (21/1/2022).

“Tujuan musyawarah ini untuk mencapai pembangunan desa. Agar Desa Pudun Jae tersebut bisa di nikmati masyarakat desa. Dan Alhamdulilah pada tahun 2021 sudah membangun fisik seperti pembangunan jalan dan jembatan gantung. Kedepannya masuk anggaran desa di tahun  2022 ini, kita usahakan membangun fisik. Seperti pembangunan gang jalan di dusun dusun yang lebih baik lagi,” kata Kepala Desa Pudun Jae Badjar Harahap.

Badjar menjelaskan pendapatan dana desa Rp 1.039.071.000 pada tahun 2021. Anggaran pendapatan dan belanja Desa Pudun Jae tahun 2021 adalah sebagai salah satu bentuk transpransi publik didusun berdasarkan Perkades no 5 tahun 2021.

Secara tertulis catatan Kepala Desa Pudun Jae yang telah dibangun di desa tahun 2021 tersebut. Yaitu Gang Darmo 2 x 147 = 294  meter di dusun III; Gang Baduasin 2 x 49, 5 =100 meter dusun IV; Jembatan Batu Gantung Rambin yang di rehap lokasi nya dusun II, Penerangan lampu jalan 18 unit di dusun II. Terakhir lampu tenaga surya sebanyak 2 dusu IV dan II.

- Advertisement -

Camat Batunadua Rabiul Harahap yang hadir mengungkapkan Musdes Tahun 2022  ini sangat penting untuk kemajuan masyarakat Desa Pudun Jae. Terutama desa ini merupakan desa tangguh. Apalagi kepala desa pun antusias dengan warganya dan Pemerintah Kota Padang Sidimpuan.

“Dan perlu diketahui  Desa Pudun Jae pada tahun ini harus juga memenui kretaria. Pembangunan fisik atau insfraktur, budaya sosial dan ekonomi,” ujar Rabiul.

Selanjutnya ketahanan pangan seperti petani di Wilayah Kecamatan Batunadua kita harus juga memikirkannya. Agar menanam padi itu menjadi lebih baik lagi.

“Apalagi di Aek Najaji yang saya lihat sudah ada menanam bawang merah alhamdulilah hasilnya bagus,” tandasnya.

Reporter : Rizal Nasution

- Advertisement -

Tinggalkan Balasan

- Advertisement -
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img

Berita Pilihan

Kapolres Padangsidimpuan Dengarkan Masukan Tokoh Agama

mimbarumum.co.id - Kapolres Padangsidimpuan AKBP Dr. Wira Prayatna dan jajaran kunjungan silaturahmi ke Masjid Syekh Zainal Abidin Harahap di...