Buku Biografi Sofyan Tan Diluncurkan

Berita Terkait

mimbarumum.co.id – Perjalanan panjang harus dilalui Anggota DPR RI Sofyan Tan demi meraih kesuksesan. Berasal dari keluarga yang sangat sederhana, Sofyan Tan kecil yang berasal dari kelompok minoritas Suku Tionghoa menyimpan berbagai impian untuk mengatasi berbagai persoalan diskriminasi dan berbagai kesusahan yang dialaminya bersama keluarganya.

 

Perjalanan panjang ini bisa dibaca dalam buku biografi Sofyan Tan berjudul ‘Dokter Penakluk Badai’ yang diluncurkan di Regale International Convention Center, Sabtu (24/9/2022). Sang penulis, J Anto meramu masa lalu Anggota DPR RI ini dalam buku tersebut.

 

- Advertisement -

“Buku tersebut berisi tentang cinta persahabatan, kesetiaan dan kecerdasan,” ungkap aktivis perempuan, Leili Zailani saat menjadi pembedah buku.

 

Menurutnya, biografi Sofyan Tan menjadi hal yang menarik sekaligus menjadi perenungan bagi Indonesia bahwa diskriminasi yang didasarkan pada isu SARA merupakan hal yang harus dihapuskan. Hal ini sudah ditunjukkan oleh Sofyan Tan dimana segala bentuk diskriminasi hanya akan mendatangkan berbagai kesusahan.

 

“Beliau menceritakan betapa susahnya hidup dalam berbagai perlakuan yang diskriminatif. Seperti yang beliau tuliskan saat masih menjalani kuliah di kedokteran,” ungkapnya.

 

Pembedah buku lainnya, Putra Nababan menuturkan dalam buku tersebut terbaca bahwa Sofyan Tan adalah sosok politisi yang berkarakter dan mampu menginspirasi kita untuk fokus dalam membangun karakter lewat dunia pendidikan.

 

Putra bilang, sebagai seorang politisi Sofyan Tan telah menunjukkan karakter dan cara berpolitik yang selalu mengedepankan kepentingan masyarakat. Fokusnya dalam dunia pendidikan dengan selalu mengedepankan peningkatan ilmu pengetahuan dan mengesampingkan berbagai sekat-sekat perbedaan merupakan salah satu bagian penting dalam upaya merekatkan persatuan bangsa.

 

 

“Beliau (Sofyan Tan) merepresentasikan apa yang disebut oleh Bung Karno penting dalam pembangunan yakni ‘Nation and Character Building’,” ujar Putra Nababan.

 

Dalam buku setebal 296 halaman tersebut J Anto menuliskan sukses yang diraih oleh dr Sofyan Tan yang kini menjadi anggota DPR RI ternyata harus dilalui dengan perjalanan panjang. Berasal dari keluarga yang sangat sederhana, Sofyan Tan kecil yang berasal dari kelompok minoritas Suku Tiongjoa menyimpan berbagai impian untuk mengatasi berbagai persoalan diskriminasi dan berbagai kesusahan yang dialaminya bersama keluarganya.

 

Perjuangannya untuk meraih mimpi tersebut dimulainya dengan membangun sekolah Yayasan Perguruan Sultan Iskandar Muda (YPSIM) pada tahun 1987.

 

Pada acara ini, Sofyan Tan didampingi sang istri Elinar dan anak-anaknya serta para tokoh pendidikan serta ratusan masyarakat lintas profesi. Peluncuran buku ini dirangkai dengan kegiatan bedah buku dan pameran foto serta testimoni dari berbagai kalangan masyarakat yang merasakan langsung berbagai kinerja Sofyan Tan dalam bidang pendidikan.

 

Reporter : Siti Amelia

- Advertisement -

Tinggalkan Balasan

- Advertisement -
spot_img

Berita Pilihan

Jumat Berkah, GRIB JAYA Medan Tuntungan Tebar Kebaikan di Masjid Nurul Yaqin

mimbarumum.co.id – Gerakan Rakyat Indonesia Bersatu (GRIB) Jaya Pimpinan Anak Cabang (PAC) Medan Tuntungan menunjukkan kepeduliannya terhadap sesama dengan...