Besok Final, Tiket Turnamen ERC Turun Harga

Berita Terkait

mimbarumum.co.id – Meski tim tuan rumah gagal melenggang ke partai final Turnamen Edy Rahmayadi Cup, panitia penyelenggara menurunkan harga tiket.

Panitia penyelenggara beralasan turunnya harga tiket untuk menambah animo masyarakat dalam partai final besok hari.

Hal ini disampaikan Ketua Penyelenggara Pertandingan, Julius Raja saat temu pers di Sekretariat Kebun Bunga Medan, Jumat (17/1/2020) sore.

Baca Juga : Berharap Taji Ayam Kinantan Makin Tajam

- Advertisement -

“Berhubung perebutan juara sekaligus acara penutupan maka kita akan mengurangi harga tiket demi meningkatkan animo penonton biar lebih banyak lagi. Penurunan harga tiket juga permintaan pihak sponsor,” sebut Raja.

Harga tiket sebelumnya Rp50 ribu per lembar. Panitia menurunkan harga menjadi Rp35 ribu per lembar. Sedangkan tribun terbuka yang sebelumnya dijual Rp30 ribu akan diturunkan menjadi Rp20 ribu.

“Untuk VIP tidak kita jual dan untuk suporter akan diberikan harga spesial,” terangnya.

Sesuai informasi, pada laga pertama perebutan juara ketiga dan keempat itu akan mempertemukan dua tim yang kalah dihari pertama yakni, PSMS Medan kontra Penang FA (Malaysia) dan akan kick off pada pukul 15.30 WIB.

Sedangkan laga kedua perebuatan juara I dan II mempertemukan Boeung Ket (Kamboja) kontra Felda United (Malaysia) pada pukul 18.45 WIB dan dilanjutkan dengan agenda penyerahan piala bergilir dan penutupan turnamen. (yurika)

Tinggalkan Balasan

- Advertisement -

Berita Pilihan

PSMS Menutup Babak 12 Besar Liga 2 Dengan Kekalahan

mimbarumum.co.id - Menutup putaran babak 12 besar Liga 2, PSMS takluk di kandang sendiri melawan PSIM Yogyakarta dengan skor...