Apel Kehormatan dan Renungan Suci, Momentum Penghormatan Jasa-Jasa Para Pejuang

Berita Terkait

mimbarumum.co.id – Wali Kota Binjai Drs. H. Amir Hamzah, MAP bersama unsur Forkopimda Kota Binjai, Sekdako Binjai H. Irwansyah Nasution, S.Sos, para pimpinan OPD Kota Binjai, serta jajaran personel TNI/Polri dan Pramuka melaksanakan Apel Kehormatan dan Renungan Suci dalam rangka Hari Ulang Tahun ke-79 Republik Indonesia, di Taman Makam Pahlawan Syuhada Kota Binjai, Sabtu (17/8/2024).

Tepat pada pukul 00:00 WIB, apel kehormatan dan renungan suci yang dipimpin oleh Dandim 0203/LKT Letkol Arh. FX Ibnu Hardiyanto, S.E., dimulai dengan penuh hikmat.

Penyalaan api obor dan lilin sebagai sumber penerangan membuat suasana apel kehormatan semakin sakral dan khidmat. Usai mengheningkan cipta, Inspektur Upacara membacakan naskah apel kehormatan dan renungan suci.

Dalam kesempatan ini, Wali Kota Binjai Drs. H. Amir Hamzah, M.AP mengatakan renungan suci yang dilaksanakan ini merupakan momentum untuk menghargai jasa-jasa para pahlawan yang berjuang dengan penuh pengorbanan.

“Kita bisa mencapai kemerdekaan ini tidak dengan cuma-cuma tetapi penuh perjuangan, pengorbanan dan keprihatinan. Untuk mengenang itu semua kita sebagai generasi penerus harus bisa meneruskan semangat perjuangan dengan mengisi kemerdekaan sebaik-baiknya,” terangnya.

Ia menyampaikan rasa syukurnya atas kemerdekaan yang telah dirasakan oleh generasi sekarang. Karena dengan jasa-jasa merekalah seluruh masyarakat Indonesia bisa belajar, sekolah dan membangun negara ini dengan lebih maju lagi.

Reporter : Burhan S

- Advertisement -

Tinggalkan Balasan

- Advertisement -

Berita Pilihan

Pimpin Apel Gabungan, Sekdako Binjai Minta Seluruh OPD Susun Laporan Anggaran

mimbarumum.co.id - Sekretaris Daerah Kota Binjai H. Irwansyah Nasution, S.Sos., M.M menjadi pembina dalam apel gabungan ASN dan Non...