Aksi Pelajar Anarkis, Gerbang DPRD Medan Rubuh

Berita Terkait

- Advertisement -

mimbarumum.co.id Ratusan pelajar melakukan aksi anarkis di depan gedung DPRD Sumut dan DPRD Kota Medan, Jum’at. Sehingga pelajar terlibat bentrok dengan aparat kepolisian di Jalan Imam Bonjol Medan.

Kejadian bermula ketika Kapolresta Medan bersama mahasiswa usai melaksanakan Sholat Ashar Berjama’ah di depan gedung Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Sumatera Utara.

Baca Juga : Mantan Siswa SMA Negeri 1 Banda Aceh juga Ikut Unras ke Medan

Para pelajar yang berada di posisi disamping Gedung DPRD Kota Medan yang tepat bersebelahan dengan DPRD Sumut dan sebagian berada di Lapangan Benteng, mulai terprovokasi dan terpancing sehingga melakukan pelemparan batu kearah petugas dan Gedung DPRD Sumut.

- Advertisement -

Baca Juga : Ada Penyusup Bawa Senpi Saat Unras di Bawaslu

Meski sempat direlai oleh mahasiswa dan polisi, aksi pelemparan yang dilakukan para pelajar semakin tak terbendung, sempat terlihat petasan dikeluarkan dari arah yang tidak diketahui yang mengarah ke halaman Gedung DPRD Sumut yang bersebelahan dengan DPRD Medan.

Tidak diketahui apa penyebab pastinya, aksi para pelajar semakin bernafsu melakukan pelemparan yang mengarah ke dua gedung wakil rakyat. Aksi tersebut semakin emosional, yang akhirnya massa menjebol gerbang Gedung DPRD Kota Medan dan terus melempari gedung tersebut.

Mengetahui aksi pelajar semakin tidak menentu dan emosional, polisi yang sudah berjaga di Gedung DPRD Sumut meminta Mahasiswa untik bergeser ke arah Gedung Bank Mandiri agar tidak terkena lemparan dan terpancing.

Aksi terus berlanjut, para pelajar semakin emosional melakukan pelemparan ke gedung DPRD Medan hingga akhirnya polisi menurunkan mobil Water Cannon dan mengarahkannya ke pelajar yang terus melakukan pelemparan.

Tak cukup dengan Water Cannon, polisi menurunkan pasukan anti huruhara (PHH) dari Korps Sabhara dan Brimob serta tembakan gas air mata kearah massa.

Dengan tindakan kepolisian tersebut, massa akhirnya berhasil dipukul mundur dan pecah konsentrasinya, ada yang mengarah ke arah Kantor Walikota Medan dan ada yang mengarah ke jembatan sungai Kapten Maulana Lubis. (mal)

- Advertisement -

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisement -
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img

Berita Pilihan

Wali Kota Realisasikan Janji, Bantu 13 Mahasiswa Medan

mimbarumum.co.id - Bobby Nasution merealisasikan janjinya bersama H Aulia Rachman saat mencalonkan diri menjadi Wali Kota dan Wakil Wali...