Beranda blog Halaman 1022

Pohon Tumbang Tutup Akses Jalan ke Kampus UGNP, Mahasiswa Diingatkan Hati-hati

mimbarumum.co.id – Memasuki musim hujan membuat masyarakat harus terus waspada, sebatang pohon di Tor Jalan Simarsayang, Kota Padang Sidempuan, tumbang dan menutup akses lalu lintas menuju kampus Universitas Graha Nusantara, di ingatkan juga mahasiswa hati-hati.

“Banyak mahasiswa yang terkejut ada kejadian pohon tumbang karena mereka mau pulang dari kampus menuju ke rumah,” ujar salah satu Mahasiswa Fisipol Aziz (20) , Rabu (18/1/2023)

Kejadian itu pada pukul sekitaran 13.00 WIB siang terlihat dilapangan tidak ada korban jiwa dan mahasiswa yang ingin mau turun memputar arah ke Sikarang karang, ada juga mahasiswa mengangkat sepeda motor nya kerana tidak mau mutar lantaran kejauan.

Kalau dilihat pohon itu sudah tua atau termakan usia makannya tiba tiba tumbang sehingga menutup akses menuju kampus.

Reporter : Rizal Oloan Nasution

Reporter TV Azan Sinaga Dilantik Jadi Kepala Desa

mimbarumum.co.id – Reporter TV Muhammad Azan (50) atau lebih dikenal dengan nama Azan Sinaga, merupakan Kepala Desa terpilih untuk Desa Sipangko Kecamatan Angkola Muara Tais, yang dilantik Bupati Tapanuli Selatan Haji Dolly Pasaribu, Selasa (17/1/2023). Azan Sinaga akan memimpin Desa Sipangko hingga 6 tahun kedepan.

Berbagai profesi telah digeluti Azan Sinaga. Mulai dari Reporter TV, Manager Hotel dan Manager Perusahaan hingga Staf di Humas Polres Tapanuli Selatan.

“Saya memulai karir sebagai Reporter di DeliTV Medan sekitar tahun 2005 lalu” ujar Azan Sinaga saat diajak wartawan bincang bincang usai dilantik Bupati Tapanuli Selatan menjadi Kepala Desa Sipangko, di Lapangan Kantor Bupati Tapanuli Selatan.

Setelah malang-melintang sebagai Reporter TV swasra selama 10 tahun lebih, pada tahun 2015 Azan Sinaga pindah profesi menjadi Manager di Hotel Asean Medan (Sekarang Radisson Hotel Medan) hingga tahun 2018.

“Ada tawaran dari pemilik hotel Asean waktu itu Mr. Philander Jong untuk menjadi Humas Hotel. Karena gajinya besar langsung saja saya iyakan, ha..ha.ha..ha padahal saya tak punya ilmu perhotelan” tutur Azan Sinaga dengan ketawa.

Tidak sampai 3 bulan bekerja senagai humas hotel, karir Azan Sinaga meningkat dan diangkat menjadi Manager HRD.

“Jadi manager HRD hotel itu ada enak dan tak enaknya, kerjanya mengangkat karyawan baru, membina dan memecat karyawan bandal, Beruntung saya Sarjana Hukum jadi tak ada masalah, agak paham saya soal hukum dan aturannya jadi mudah menerapkan ke pekerjaan,” ujar Azan Sinaga.

Sukses mengatasi berbagai permasalahan karyawan Hotel Asean, pada tahun 2016 itu juga Azan Sinaga ditarik Owner Group Perusahaan ke Manajemen Pusat Perusahaan,

“Tahun 2016 saya ditarik Owner ke Pusat Perusahaan PT. AIHO yang membawahi berbagai perusahaan di Sumatera, Ada Hotel Asean Medan, Ada Perusahaan Perkebunan Sawit di Bengkulu, Pekan Baru dan Aceh, kemudian ada juga perusahaan Real Estate. Mr. Philander Jong mempercayakan saya sebagai Manager Holding Company di perusahaan PT. AIHO” jelas Azan Sinaga sambil senyum.

Sebagai Manager Holding Company di perusahaan PT. AIHO, Azan Sinaga harus bolak balik ke berbagai tempat anak perusahaan untuk melakukan perbaikan manajemen dan karyawan.

“Capek sih, tapi gajinya enak puluhan juta rupiah ha…ha..ha..ha..” ujar Azan Sinaga gembira mengenang masa lalu.

Pada akhir tahun 2018, Azan Sinaga keluar dari Group PT. AIHO dan memilih kerja sebagai PHL di Humas Polres Tapanuli Selatan.

“Pulang kampung aku. Biar bisa berbakti kepada negara dan masyarkat, saya terima tawaran untuk PHL di Humas Polres Tapanuli Selatan.” lanjut Azan.

Bekerja di Humas Polres Tapanuli Selatan ini, Azan Sinaga merasa nyaman karena dekat dengan tanah Kelahirannya Desa Sipangko Kecamatan Angkola Muara Tais.

“Selain bekerja di Humas Polres Tapsel, saya sekaligus jadi Reporter Efarinatv untuk Tapanuli Bagian Selatan” tutur Azan.

Tentu saja, sebagai Reporter Tv, sangat mendukung kinerja Azan Sinaga di Humas Polres Tapanuli Selatan.

Setelah mengabdi 3 tahun lebih di Polres Tapsel, pertengahan tahun 2022 ini Azan Sinaga memutuskan keluar dari Humas Polres Tapsel dan mendaftar sebagai Calon Kepala Desa Sipangko dan telah dilantik Sebagai Kepala Desa Sipangko Periode 2023 – 2028.

Ditanya mengenai profesi Reporter TV yang kini digelutinya, Azan Sinaga menyatakan akan tetap memegang profesi tersebut meski telah menjabat sebagai Kepala Desa.

“Kepala Desa iya Reporter TV iya. Sebenarnyakan kedua profesi ini saling mendukung agar Desa Sipangko bisa lebih cepat majunya. Tinggal bagaimana kita memanejemennya aja.” tutup Azan tegas.

Dengan segala kekurangan dan kelebihannya, Azan Sinaga berharap bisa membawa Desa Sipangko ke arah yang lebih baik lagi. Sehingga masyarakatnya lebih maju dan makmur.

Reporter : Rizal Oloan Nasution

Polisi Tangkap Pelaku Pembacokan Pedagang Ikan Bakar

mimbarumum.co.id – Polsek Percut Sei Tuan Polrestabes Medan mengamankan enam orang pelaku keributan antar warga di Jalan Gelatik 11 samping Gereja Kelurahan Kenangan Baru, Kecamatan Percut Sei Tuan.

Ke enam pelaku adalah laki-laki bernama Tigor Saputra Hutabarat, Perdana Zulkarnaen, Satriawan Yakub, Rahma Gideon,Ridho Afruanza Sitorus dan Daniel Yakub merupakan warga Jalan Gelatik Kelurahan Kenanga Baru Kecamatan Percut Sei Tuan.

Demikian disampaikan oleh Kapolsek Percut Sei Tuan, Kompol M Agustiawan ST, SIK melalui Kanit Reskrimnya, Iptu Jepri Simamora SH kepada wartawan, Rabu (18/1/2023).

Kanit Reskrim Iptu Jepri Simamora mengatakan keributan antar warga pertama kali diketahui, saat personil Percut Sei Tuan mendapat informasi telah terjadi keributan antar warga di Jalan Gelatik 11 yang mengakibatkan korban, Budi Herman Tanjung (40) warga Jalan Denai Gang Samin, Kelurahan Tegal Sari Mandala 3 Kecamatan Medan Denai, mengalami luka bacok pada bagian kepala dan dirawat ke Rs Haji kemudian dirujuk ke Rs Pirngadi Medan.

Personil yang mengetahui adanya keributan itu langsung menuju lokasi dibawah pimpinan Kanit Reskrim.

“Menurut keterangan saksi, Rangga Fadilah, kejadian berawal saat ia sedang berjualan di warung Ikan Bakar Andeh Pipit di Jalan Denai depan Swalayan Maju Bersama, sekitar pukul 21:00 wib.

Tiba tiba ada 3 orang melempari jualan korban. Menurutnya pelaku yang melempari jualanya adalah Satria anak dari Perdana,” ungkap Iptu Jepri.

Lebihlanjut Kanit Reskrim menjelaskan, bersama saksi Rangga Fadilla, Suhendra, Alwi Pratama dan korban, Budi Herman Tanjung langsung mengejar ke rumah, Perdana di Jalan Gelatik 11 samping Gereja Kelurahan Kenangan Baru Kecamatan Percut Sei Tuan dan bertemu dengan Satria, Daniel dan Rahma.

Lalu saksi menanyakan siapa yang melempar kedai jualan namun ketiga orang tersebut tidak mengaku dan terjadi perkelahian antara saksi dan Satria.

“Pada saat saksi dan Satria berkelahi Satria berteriak memanggil ayahnya. Mendengar jeritan anaknya, Perdana bersama Putra yang saat itu ada di rumah keluar dengan membawa pisau tajam dan linggis.

Perdana lalu mengejar korban, hendak membacoknya namun dihalangi oleh Suhendra. Kemudian pisau yang dipegang oleh Perdana diambil oleh Putra yang langsung mengejar Budi hingga terjatuh. Putra langsung membacok kepala korban hingga mengenai bagian kening sebelah kiri,” bebernya.

Selanjutnya barang bukti, batubata, jam tangan, sepasang sendal, linggis dan pisau keenam pelaku diboyong ke Mapolsek Percut Sei Tuan.

Reporter : Rasyid Hasibuan

 

Pesan Darwis untuk PPP Tahun 2024, Wajib Bangkit

mimbarumum.co.id – Rektor UMTS Muhammad Darwis hadir kegiatan harlah PPP ke 50, iya berpesan Partai Persatuan Pembangunan untuk tahun 2024 wajib bangkit biar tidak tergerus dengan partai politik lainnya.

“Lahirnya PPP ke 50 tingkat Kota Padang Sidempuan sebagai bagian dari mantan Sekretaris Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PPP Kota Padang Sidempuan 2006-2011, ” ucap Darwis Selasa (17/1/2023) sore.

Lanjut Darwis, saatnya PPP bangkit, saatnya PPP merebut kejayaan kembali, mengingat pimpinan PPP perna menjabat sebagai Wakil Presiden Republik Indonesia yaitu Hamzah Haz.

Saya beridiri diatas podium ini karena mantan kader PPP, bukan sebagai Rektor UMTS , tolong pisahkan, saya tahu betul PPP sedang fase krisis sehingga saya bersedia hadir dipuncak Harlah PPP ke 50 tingkat Kota Padang Sidempuan.

Partai berlambang ka’bah ini menjawab kekuatiran umat islam ditengah perpolitikan yang semakin demokrasi, dan sudah saatnya umat islam ini menentukan arah kiblatnya arah ka’bahnya agar kepentingan masyarakat lebih muda dicapai bersama, solid dan konsisten itu jantung pergerakan dan nadi berpolitik.

“Tolong libatkan media baik itu produk jurnalis dan media flatform digital agar setiap perkembang semakin cepat diakses, ini era digital akan tetapi cara klasik berpolitik jangan dikesampingkan,”pungkasnya.

Reporter : Rizal Oloan Nasution

Sebut Wartawan Pemalak, Ober Gultom Segera Dipolisikan

0

mimbarumum.co.id – Pasca tudingan Ober Gultom kepada sejumlah wartawan dengan sebutan “pemalak”, para pelaku media bersepakat melaporkan ayah Vandiko Timotius Gultom yang notabene Bupati Samosir itu ke pihak kepolisian.

Hal itu disampaikan, Ranto Limbong kepada mimbarumum.co.id, Rabu (18/1/2023) di Mapolres Samosir, Jalan Danau Toba, Pangururan. “Tudingan yang dilontarkan Ober Gultom di grup Whatsapp “Forum Samosir Jaya” kepada wartawan sudah melampaui batas,” sebutnya.

Selain ekstrim, dikatakan Ranto, tindakan ayahanda Vandiko Timotius Gultom yang juga Bupati Samosir itu semakin meresahkan dan melecehkan profesi wartawan.

Pegiat jurnalis itu mengutuk keras pernyataan diduga Ober Gultom di Whatsapp grup. “Lebih parahnya lagi Ober juga menyebar nomor rekening wartawan (bukti transfer),” ujar dia.

“Pemalak itu merupakan definisi terhadap perilaku kejahatan berat, yang beresiko menyebabkan korban jiwa selain harta benda,” sebut dia.

Maka menurutnya, Ober Gultom harus bertanggungjawab dengan tudingannya kepada pegiat jurnalis. “Harus dibuktikan itu,” tegasnya.

Ia juga meminta, agar Ober Gultom tidak memecah belah persatuan dan kesatuan jurnalis di Samosir. “Masalah privase silahkan diurus secara pribadi,” pungkas Ranto lagi.

Ayah Vandiko Timotius Gultom itu, menurut dia, sudah semakin ekstrim dan sering menimbulkan kegaduhan di Samosir. “Sebelumnya tersiar berita berita, dia mengintervensi pihak aparatur pemerintah. Sekarang menyebutkan profesi wartawan,” imbuhnya.

Perilaku Ober Gultom ini, ujar Ranto, harus dipertanggungjawabkan secara hukum. “Kita akan laporkan ke pihak berwajib,” tegasnya.

Selain itu, ia juga telah mempersiapkan surat ke Dewan Pers dan sejumlah organisasi profesi kewartawanan, agar menyikapi kejadian dimaksud.

Jurnalis yang dituding pemalak, Jefri Sitanggang menjelaskan, darinya pernah menerima sejumlah uang untuk pembuatan konten keluarga. “Konten itu sekarang ada, jadi kita sangat keberatan dibilang pemalak,” imbuhnya.

Bahkan menurutnya, Ober Gultom pernah meminta Jefri untuk membuat konten “menarik” agar anaknya menyerupai Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo.

Secara pribadi kata Jefri, dirinya juga akan melaporkan tindakan Ober Gultom yang menudingnya sebagai pemalak. “Saya juga secara pribadi akan melapor secepatnya,” sebutnya.

Kronologis pernyataan “pemalak” dilakukan Ober Gultom di grup Whatsapp, berawal dari seorang anggota grup yang menanyakan perihal siapa wartawan pemalak di Kabupaten Samosir.

Pemilik nomor diduga Ober Gultom menyebutkan “banyak”. Ia juga menyebar bukti transfer kepada salah seorang jurnalis.

Ober Gultom yang dihubungi mimbarumum.co.id, terkait sebutan pemalak kepada jurnalis, sampai sekarang belum memberikan jawaban.

Reporter: Robin Nainggolan

Menteri dan Artis Hadiri HUT ke-273 Langkat

0

mimbarumum.co.id – Resepsi HUT ke-273 Kabupaten Langkat meriah. Ribuan pelaku UMKM penuhi stand Alun-alun T Amir Hamzah.

Antusias warga hadir dan membeli produk lokal meningkat, diyakini perharinya perputaran uang mencapai ratusan juta di perayaan hari jadi tahun 2023 ini.

Itu sesuai dengan temanya: Langkat Berbudaya, Pariwisata Bangkit, UMKM Maju.

Menteri BUMN Erick Thohir dan Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan turut hadiri resepsi. Tiga artis nasional, Eko Patrio, Uya Kuya dan Pasha Ungu juga datang. Juga hadir Anggota DPR RI Rudi Hartono, Delia Pratiwi Br Sitepu dan Nasril Bahar. Serta sejumlah kepada daerah di Sumut.

Melihat peningkatan UMKM di Langkat, mereka sepakat mendukung kepemimpinan Plt Bupati Langkat Syah Afandin terus menahkodai negeri bertuah hingga 2029 mendatang.

Syah Afandin mengucapkan terimakasih atas kehadiran dan dukungan duo menteri, serta tiga artis nasional tersebut. Dirinya pun menjelaskan Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan mampu menurunkan harga minyak goreng disaat warga terjepit dengan tingginya harga minyak goreng.

“Ini semata-mata kepedulian Pak Zulkifli kepada rakyat Indonesia. Saya mewakili warga Langkat mengucapkan terimakasih,” sebutnya.

Afandin juga berterimakasih atas hadiah yang diberikan Menteri BUMN Erick Thohir bersama Yayasan BUMN untuk Indonesia. Berupa alat kesehatan: dua (2) unit ventilator dari Newyork Amerika, empat (4) unit oxygen concentrator, serta 2.000 pcs masker kain.

“Terimakasih untuk bantuan alat kesehatannya, serta dukungan terhadap pelaku UMKM di Langkat, salah satunya rencana pembangunan minyak goreng merah,” ujarnya. Juga berterimakasih kepada tiga artis yang telah bernyanyi menghibur warga, hingga suasana HUT Langkat penuh keceriaan.

Erick Thohir mengaku bangga Langkat menjadi kabupaten pertama yang akan memiliki pabrik minyak goreng merah. Ini berkat sinergitas pemerintah pusat dan daerah.

Zulkifli Hasan mengakui relasi Syah Afandin luas, banyak mengenal pejabat di pusat. Ini berguna bagi percepatan kemajuan pembangunan di Langkat.

Malam puncak acara HUT Langkat juga dihadiri Walikota Medan Bobby Nasution, juga dimeriahkan dengan penampilan dari Lydora jebolan Indonesia Ideal, Pasha Ungu, Eko Patrio, juga Uya Kuya. Ini sebagai upaya Pemkab Langkat untuk menghibur warga negeri bertuah, hiburan bertempat di Alun-alun T Amir Hamzah.

*#Berikut Agenda HUT Langkat sebelum acara puncak resepsi*

1.Syah Afandin memimpin upacara Hari Jadi ke-273 Kabupaten Langkat, di Halaman Kantor Bupati Langkat, Stabat. Selepasnya, Afandin menerima sertifikat dari BPN Langkat, yakni 213 Persil terdiri dari 212 tanah jalan dan satu (1) tanah gedung.

Menyerahkan santunan kematian dari BPJS Ketenagakerjaan kepada:
1.Ahli waris atas nama Agus Dermawan tenaga honorer BPKAD, Rp 42.000.000,-
2.Ahli waris atas nama Khairunnisa tenaga honorer Disdukcapil, Rp.70.000.000.-
Dua anak dari Almarhumah Khairunnisa turut mendapatkan beasiswa kuliah, Rp.174.000.000.-

2.Syah Afandin melepaskan 50 peserta karnaval mengenakan pakaian 14 etnis, dari depan Rumdis Bupati Langkat.

3. Plt Bupati Langkat hadiri rapat paripurna dalam rangka HUT Langkat, di Ruang Rapat Paripurna DPRD Langkat. Rapat dipimpin Ketua DPRD Langkat, Sribana PA.

Dipidatonya, Afandin mengajak semua pihak selalu menanamkan rasa terimakasih kepada siapapun yang telah mengabdi untuk Langkat.

Kemudian dilaksanakan penyerahan cinderamata kepada mantan Bupati, Ketua DPRD, dan Sekda Langkat, juga kepada warga berprestasi. Lalu pemberian KTP kepada warga yang berusia 17 tahun, di kelahiran 17 Januari.

4.Sehari sebelum acara puncak resepsi, Senin (16/1/2023). Syah Afandin memberikan santunan kepada 273 anak yatim. Serta menghadirkan Al-Ustadz Zaky Mirza untuk bertaushiyah dihadapan ribuan masyarakat Langkat, di Alun – alun T Amir Hamzah, Stabat. Giat diawali pembacaan Alquran oleh putra terbaik Langkat, Zahran Auzan (Terbaik ll MHQ tingkat Internasional Arab Saudi tahun 2022).

5.Sebelumnya Plt Bupati Langkat meninjau seluruh stand UMKM di Alun-alun, bertujuan memberikan semangat dan motivasi, sekaligus bentuk ucapan terimakasih atas kontribusi pelaku UMKM pada peningkatan ekonomi kerakyatan di Langkat.

6.Syah Afandin juga melepas ribuan masyarakat yang mengikuti gerak jalan santai dalam rangkah memeriahkan HUT Langkat.

Ribuan hadiah disediakan, sebagai hadiah utama 1unit TV 29 inci diperoleh mahasiswi Kebidanan Langkat tingkat 2 atas nama Mauna Arafah. Serta 1 buah Kulkas didapatkan oleh Rizky Guru Mts Alma’rif Kecamatan Gebang.

Secara pribadi, Syah Afandin juga menambah hadiah uang tunai Rp2 juta. Hadiah diterima Ega Nanda Adetiya, dan Sumarni Guru SD 054901 Sidomulyo Stabat, masing-masing menerima Rp1 juta.

Seluruh rangkaian HUT ke-273 Langkat ini dihadiri Forkopimda dan pejabat Pemkab Langkat beserta jajaran, tokoh politik, tokoh agama, tokoh adat, tokoh masyarakat, tokoh pemuda dan masyarakat umum, serta para pelajar semua tingkatan dan mahasiswa di Langkat.

Reporter: Muhammad Heri Syahputra

Dari Ujung Kota Tiba di Kantor Mimbar Umum

0

mimbarumum.co.id – Sekretaris PD Mathla’ul Anwar Kota Medan, Islahuddin Panggabean menerbitkan buku “Dari Ujung Kota, Semangat Dakwah Menuju Kota Berkah”.

Buku setebal 427 halaman tersebut berisi kumpulan tulisan dakwah di berbagai media termasuk di Harian Mimbar Umum.

“Mimbar Umum merupakan koran pertama yang saya kirim tulisan. Mimbar seperti sekolah menulis saya dalam berdakwah lewat tulisan,” ujarnya saat menyambangi Kantor Mimbar Umum Komplek Grand Denai Jalan Denai Medan, Rabu (18/1/2022).

Menjumpai Pimpinan Redaksi Ngatirin, Islahuddin mengucapkan terima kasih kepada harian yang masih konsisten memberikan ruang bagi penulis untuk mengembangkan minat menulisnya.

“Mimbar Umum selalu memberikan pencerahan rohani ke masyarakat lewat kolom Hidayah di bagian depan maupun kolom Dakwah setiap Jumat,” ujar sosok yang juga pengurus Forum Dai dan Ustadz Muda (FODIUM) Sumut ini.

Pimpinan Redaksi Mimbar Umum, Ngatirin memberikan apresiasi atas terbitnya buku ‘Dari Ujung Kota’.

“Tulisan-tulisan yang baik harus dibukukan terdokumentasi dengan baik dan bisa tetap dibaca sepanjang waktu,” ujarnya.

Adapun Buku “Dari Ujung Kota” karya Islahuddin Panggabean diterbitkan oleh Penerbit ProKreatif Media. Saat ini telah tersebar sebanyak 60 buku pada cetakan pertama.

Reporter : Jafar Sidik

Dua Bangunan Mewah Bebas Berdiri Tanpa Plang IMB Dekat Kantor Camat Medan Timur

0

mimbarumum.co.id – Diduga dua bangunan mewah bebas berdiri tanpa plang Surat Izin Mendirikan Bangunan (SIMB).

Bangunan tersebut berada di sekitar Kantor Kecamatan Medan Timur, Jalan Ngalengko dan di Jalan Pelita 1 Medan.

Hal itu pun mendapat sorotan dari warga setempat. Seorang warga berinisial FG (40) kepada wartawan pada Selasa (7/1/2023) mengatakan bangunan yang terletak di Jalan Ngalengko Medan terlihat seperti bangunan mewah kos-kosan atau kontrakan.

“Bang lihatlah sendiri bangunannya seperti apa. Bertingkat dan berkamar-kamar. Kayaknya kos-kosan mewah, bang. Awalnya ditutupi seng bangunan ini, karena sudah mau rampung atau selesai dibuka seng nya bang,” kata FG.

Ia menambahkan meski sering melintasi bangunan mewah tersebut belum pernah melihat plang IMB nya.

“Sering aku lewati ini bang, gak pernah aku lihat plang IMB nya. Bang tanyaklah langsung ke Kantor Kecamatan. Dekatnya dari sini kantornya,” tandasnya sembari menunjukkan arah ke Kantor Kecamatan Medan Timur.

Pada kesempatan itu, sembari awak media menuju ke Kantor Kecamatan Medan Timur, terlihat pula bangunan mewah bebas berdiri tanpa IMB.

Bangunan tersebut seperti kost-kosan mewah terletak di Jalan Pelita 1, tepatnya di depan atau seberang swalayan Alfamidi.

Sementara itu, pihak Kecamatan Medan Timur melalui Kasi Trantibnya, Gunung, saat ditemui di ruang kerjanya terkait kedua bangunan mewah tersebut bebas berdiri tanpa plang IMB, mengatakan bahwa kedua bangunan itu bukan wilayah kerja Kecamatan Medan Timur.

“Bukan wilayah kami tuh. Itu wilayah Kecamatan Medan Perjuangan. Bang, tanyaklah ke sana,” ungkap Gunung singkat.

Sangat disayangkan, apabila masih ada bangunan yang berdiri secara ilegal di wilayah Kota Medan. Padahal pada tahun sebelumnya, Wali Kota Medan, Bobby Nasution, menegaskan kepada seluruh jajaran Pemko Medan menertibkan bangunan liar agar tidak terjadi kebocoran Pendapatan Asli Daerah (PAD) Kota Medan.

Reporter : Rasyid Hasibuan

Sambut Imlek, Ketua Pewarta Bagi 100 Paket Sembako kepada Warga Pra Sejahtera Keturunan Tionghoa

0

mimbarumum.co.id – Dalam rangka menyambut Tahun Baru Imlek, Persatuan Wartawan (Pewarta) Polrestabes Medan menggelar bakti sosial (Baksos) di Kota Medan.

Adapun sasaran baksos adalah warga pra sejahtera keturunan Tionghoa yang akan merayakan Tahun Baru Imlek pada 22 Januari 2023.

Dalam Baksos ini, Ketua Pewarta Polrestabes Medan, Chairum Lubis, SH menggelontorkan 100 paket sembako berupa beras, mi instan, dan minyak goreng kepada warga pra sejahtera keturunan Tionghoa.

Dalam kesempatan itu, Ketua Pewarta Polrestabes Medan, Chairum Lubis, SH tampak didampingi Wakil Ketua Khairunnas, Charles Daulay (Pembina), beserta pengurus dan anggota lainnya.

Mereka pun memberikan secara langsung paket Sembako kepada warga pra sejahtera keturunan Tionghoa.

Seorang warga yang menerima bantuan tersebut, Meau Cien mengucapkan terima kasih kepada Ketua Pewarta Polrestabes Medan, Chairum Lubis, SH dan jajarannya atas pemberian paket Sembako ini.

“Semoga tahun depan banyak rejeki sehingga bisa berbagi lagi sama kita,” ujarnya tersenyum bahagia.

Ketua Pewarta Polrestabes Medan Chairum Lubis, SH mengatakan, Baksos ini merupakan kegiatan yang rutin dilaksanakan pada saat hari-hari besar keagamaan.

“Kita tidak membeda-bedakan agama, suku, dan ras dalam kegiatan Baksos ini. Kebetulan hari ini warga keturunan Tionghoa akan merayakan Tahun Baru Imlek, kita membagikan paket Sembako kepada warga pra sejahtera,” sebut Sekretaris Jaringan Media Siber Indonesia (JMSI) Sumut.

Kegiatan ini terlaksana tidak terlepas dari arahan dan bimbingan Kapolda Sumut Irjen Pol. Drs. Panca Putra Simanjuntak, MSi, Widyaiswara Utama Sespim Lemdiklat Polri, Irjen Pol Dr. H. Dadang Hartanto, SH SIK MSi, Wakapolda Sumut Brigjen Pol Drs. Jawari.

Di samping itu arahan dari Kasektupa Lemdiklat Polri Brigjen Pol Mardiaz Kusin Dwihananto SIK MHum, Brigjen Pol Riko Sunarko SIK MSi, Irwasda Polda Sumut Kombes Pol Armia Fahmi, dan Kapolrestabes Medan Kombes Pol Valentino Alfa Tatareda.

“Semoga Sembako ini bermanfaat untuk kebutuhan di rumah dalam menyambut datangnya Tahun Baru Imlek bagi warga pra sejahtera keturunan Tionghoa,” pungkas Chairum.

Reporter : Rasyid Hasibuan

Terkait Ranperda Kode Etik, Anggota DPRD Medan Diminta Bijak Gunakan Medsos

0

mimbarumum.co.id – Anggota Fraksi Gerindra DPRD Medan Dame Duma Hutagalung mendorong agar Rancangan Peraturan (Ranperda) DPRD Kota Medan tentang Kode Etik DPRD Kota Medan untuk segera ditetapkan. Nantinya, Dame berharap agar semua wakil rakyat dapat mematuhi dan melaksanakan apa yang tercantum dalam Kode Etik DPRD Kota Medan termasuk agar bijak menggunakan media sosial (Medsos).

Hal itu disampaikan Dame Duma Sari Hutagalung (foto) saat menyampaikan pandangan Fraksi Partai Gerindra DPRD Kota Medan terhadap penjelasan pimpinan DPRD yang disampaikan sebelumnya terhadap Ranperda Kode Etik dalam paripurna di gedung dewan, Selasa (17/1/2023).

Rapat dipimpin Wakil Ketua DPRD Medan Rajudin Sagala dihadiri para anggota dewan. Hadir juga Sekwan DPRD Medan M Ali Sipahutar, Kabag Persidangan Andres Willy Simanjuntak berjalan aman dan tertib.

Disampaikan Dame Duma Sari, dalam rangka meningkatkan DPRD Medan sebagaimana penjelasan pimpinan DPRD Medan yang berisikan norma atau aturan moral wajib dipatuhi oleh setiap anggota DPRD Medan. Dimana, kode etik menjadi salah satu produk dari DPRD Kota Medan sebagai bentuk penjaga dan pengontrol tugas dan fungsi DPRD yang diawasi oleh Badan Kehormatan.

“Bentuk preventif dan korektif ini menjadikan DPRD yang bermartabat dan memiliki kredibilitas dalam menjalankan tugas, kewajiban dan wewenangnya. Sehingga apabila kode etik tidak diberlakukan akan sangat beresiko untuk kedepannya,” sebut Dame Duma.

Ditambahkan, Kode Etik merupakan, hal terpenting dan menjadi pilar dasar mengapa kinerja pemerintahan. Dimana, kemampuan dan kapasitas penyelenggara pemerintahan belum sepenuhnya dapat memahami secara baik, dan benar peran dan fungsi serta tugas-tugasnya.

“Untuk itulah perlunya kita memahami dan melaksanakan segala ketentuan yang nantinya diatur didalam rancangan peraturan DPRD Kota Medan tentang Kode Etik DPRD Kota Medan tersebut,” kata Dame.

Dilanjutkannya, Fraksi Gerindra DPRD Medan berpandangan, setiap Anggota DPRD di dalam setiap tindakannya haruslah mengutamakan kepentingan bangsa dan negara daripada kepentingan pribadi maupun golongan. Anggota DPRD harus bertanggung jawab mengemban amanat rakyat, melaksanakan tugasnya secara adil dan wajib mematuhi Kode Etik.

Maka itu sangat diharapkan, bahwa setiap anggota DPRD sudah seharusnya selalu menjaga harkat, martabat, kehormatan, citra dan kredibilitas dalam melaksanakan fungsi, tugas, dan wewenangnya.

Begitu juga dalam menjalankan kebebasannya menggunakan hak berekspresi, beragama, berserikat, berkumpul, dan mengeluarkan pikiran dengan lisan maupun tulisan. Bahkan, setiap anggota yang ikut serta dalam kegiatan organisasi di luar DPRD harus mengutamakan tugasnya sebagai anggota DPRD Kota Medan.

Masih dalam pandangan Fraksinya, Dame menyebut anggota DPRD harus menghindari perilaku tidak pantas atau tidak patut yang dapat merendahkan citra dan kehormatan DPRD, baik di dalam gedung DPRD maupun di luar.

Bahkan, anggota DPRD diajak agar bijak menggunakan media sosial sehingga terhindar daripada pelanggaran kode etik. Anggota DPRD hendaknya dilarang meminta dan menerima pemberian atau hadiah selain dari apa yang berhak diterimanya sesuai dengan ketentuan peraturan perundang-undangan.

Diakhiri pendapat Fraksinya, Dame Duma Sari menyebut semua hal di atas merupakan kewajiban yang harus dilaksanakan oleh anggota DPRD yang tercantum di dalam Rancangan Peraturan DPRD Kota Medan tentang Kode Etik DPRD Kota Medan.

Selain itu, Anggota DPRD Medan harus memegang teguh dan mengamalkan Pancasila, mempertahankan dan memelihara kerukunan nasional dan keutukan NKRI serta menampung dan menindaklanjuti aspirasi konstituen melalui kerja secara berkala.

Reporter : Jafar Sidik