mimbarumum.co.id – Dihari terakhir pendaftaran dan penjaringan bakal calon Walikota dan Wakil Walikota Binjai pada Pilkada 2024, tokoh pemuda Sumatera Utara, Sandi Irawan, mengembalikan berkas formulir pendaftaran dan penjaringan ke Sekretariat DPD Partai Golkar Kota Binjai, Selasa (24/4/2024) kemarin.
Didampingi beberapa orang rekannya, pria keturunan etnis Tionghoa ini pun disambut langsung oleh seluruh tim pendaftaran dan penjaringan yang dibentuk oleh DPD Partai Golkar Kota Binjai.
“Setelah kami periksa dan kami teliti, untuk berkas beliau (Sandi Irawan_red) dinyatakan lengkap,” ucap Riswan Pulungan, yang dipercaya menjadi Wakil Ketua tim pendaftaran dan penjaringan bakal calon Walikota dan Wakil Walikota Binjai periode 2024-2029 dari DPD Partai Golkar Kota Binjai.
Diakui Riswan, pendaftaran dan penjaringan bakal calon yang dilakukan oleh pihaknya ini berdasarkan surat dari DPD Partai Golkar Sumatera Utara.
“Setelah melalui tahapan pendaftaran dan penjaringan, selanjutnya akan dilakukan survey bagi para bakal calon,” ujarnya.
Pria berpostur gempal yang juga menjabat sebagai Plt. Ketua Golkar Kecamatan Binjai Barat ini juga mengatakan, survey yang dilakukan tersebut guna mengetahui bagaimana integritas, popularitas dan elektabilitas bakal calon.
“Diawal Agustus 2024, kita sudah masuk dalam tahapan pasangan calon,” urai Riswan, sembari mengucapkan terimakasih kepada Sandi Irawan karena telah mengembalikan berkas formulir pendaftaran dengan lengkap.
Ucapan terima kasih juga disampaikan Sandi Irawan kepada DPD Partai Golkar Kota Binjai, terkhusus Ketua dan unsur pengurus tim pendaftaran dan penjaringan bakal calon Walikota dan Wakil Walikota Binjai periode 2024-2029.
Sebagai bakal calon yang mengembalikan berkasnya dengan lengkap, Sandi pun berharap kepada DPD Partai Golkar Binjai agar dirinya dapat menjadi Calon Walikota Binjai yang diusung oleh Partai besutan Airlangga Hartarto tersebut.
“Saya berharap Partai Golkar Kota Binjai dapat menjatuhkan pilihannya dengan mengusung saya untuk menjadi Calon Walikota Binjai. Namun semua itu kita kembalikan ke Partai Golkar, sebab ada mekanisme yang harus dilalui untuk selanjutnya,” tutur Sandi.
Sebagai bakal calon Walikota, Sandi pun berharap kepada siapapun yang terpilih nantinya, dapat membawa masyarakat dan Kota Binjai menjadi semakin baik dan maju kedepannya.
“Apa yang terbaik dan dibutuhkan oleh masyarakat Binjai dapat terpenuhi sehingga dapat membawa Kota ini serta masyarakatnya menjadi lebih baik dan bagus kedepannya,” urainya.
Pria yang lahir dan besar di Kota Binjai ini juga berharap agar kota kelahirannya tersebut menjadi Kota yang religius.
“Kita ketahui bahwa masyarakat Binjai terdiri dari multi etnis. Dengan begitu, kita akan menjadikan adat kebudayaan maupun tradisi yang ada sebagai pemersatu kita semua,” tuturnya.
Diakhir ucapannya, Sandi juga mengatakan sekaligus berharap semoga Binjai dapat terus menjadi Kota yang aman dan damai, baik bagi masyarakatnya, maupun warga luar yang ingin datang maupun singgah.
Sementara itu, Sanni Abdul Fattah, salah seorang tokoh agama Sumatera Utara yang ikut hadir dalam mengembalikan berkas pendaftaran dan penjaringan, berharap agar DPD Partai Golkar Kota Binjai dapat menjatuhkan pilihan kepada Sandi Irawan sebagai Calon Walikota Binjai yang diusung oleh partai berlambang pohon beringin tersebut.
“Itu merupakan harapan saya,” ujar Sanni dengan nada singkat.
Tidak hanya itu, para tokoh dan masyarakat Kota Binjai juga berharap kepada DPD Partai Golkar Binjai agar dapat mengusung/mencalonkan Sandy Irawan sebagai Calon Walikota Binjai Periode 2024-2029 dari Partai besutan Airlangga Hartarto yang juga menjadi partai pemenang pada Pemilu 2024 di Kota Binjai ini.
Turut serta dalam mendampingi Sandi Irawan beberapa tokoh agama dan tokoh masyarakat Sumatera Utara serta Kota Binjai.
Diketahui, adapun tim pendaftaran dan penjaringan Bakal Calon Walikota dan Wakil Walikota Binjai periode 2024-2029 yang di bentuk oleh DPD Partai Golkar Binjai diketuai oleh Sam Arnold Siregar SH. Sedangkan untuk posisi Wakil Ketua dipercayakan kepada Bram Siregar dan Riswan Pulungan.
Irdiansyah Putra dipercaya sebagai Sekretaris. Sedangkan wakilnya adalah Taufik Hidayah dan Indra Fauzi. Sedangkan untuk posisi Bendahara di percayakan kepada Ferdiansyah.
Tim pendaftaran dan penjaringan tersebut dibentuk langsung oleh Ketua DPD Partai Golkar kota Binjai, H. Noor Sri Syah Alam Putra ST dan Sekretaris DPD Partai Golkar Taufik Hidayah S.Pd sesuai surat keputusan nomor Skep 040/GK-KB/IV/2024 tanggal 9 April 2024 Tentang tim pendaftaran dan penjaringan calon Walikota/Wakil Walikota Binjai Periode 2024-2029 Partai Golkar Kota Binjai.
Berdasarkan intruksi dan perintah Ketua Umum Partai Golkar, proses pendaftaran dan penjaringan tersebut tanpa mahar/tidak dipungut biaya apapun. Proses penjaringan tersebut juga menjadi bagian dari program partai untuk mencari sosok yang dinilai mumpuni untuk maju menjadi calon Walikota Binjai di Pilkada serentak yang rencananya akan dilangsungkan pada 27 November 2024 mendatang.
Adapun dasar pembentukan penjaringan ini diakui Riswan, didasari Surat Keputusan Musyawarah Nasional ke 10 PG nomor: X/Munas-X/Golkar/2019 tanggal 5 Desember 2019 tentang Program Umum Partai Golkar.
Kemudian, petunjuk pelaksanaan DPP PG nomor : Juklak-3/DPP/Golkar/II/2020 tanggal 7 Februari 2020 tentang Penetapan Pasangan Calon (Paslon) Gubernur/Wakil Gubernur, Bupati/Wakil Bupati dan Walikota/Wakil Walikota dari partai Golkar dan surat DPD Partai Golkar Sumut Nomor : B-69/GK-SU/IV/2024 tanggal 4 April 2024 serta surat DPD Partai Golkar Sumut Nomor : B-70/GK-SU/IV/2024 tanggal 8 April 2024 tentang pendaftaran dan penjaringan calon kepala daerah dan wakil kepala daerah.
Reporter : Burhan S