Dua Kabupaten Sudah 100 Persen Pulih Dialiri Listrik

spot_img

Berita Terkait

mimbarumum.co.id – PT PLN (Persero) UP3 Padang Sidimpuan mengklaim telah berhasil menyalakan kembali seluruh kelistrikan. Terutama di Kabupaten Mandailing Natal dan Tapanuli Selatan. Usai bencana banjir, longsor yang menerjang wilayah tersebut beberapa waktu lalu.

Manager PLN UP3 Padang Sidimpuan Yusuf Hadiyanto, mengutarakan informasi dua kabupaten yaitu Kabupaten Mandailing Natal, dan Tapanuli Selatan sudah dialiri listrik dan sudah pulih 100 persen.

Untuk memastikan percepatan recovery kelistrikan di wilayah kerja PLN UP3 Padang Sidimpuan. Memimpin secara langsung jalannya proses pemulihan kelistrikan di dua kabupaten tersebut.

“Saya melihat langsung progres luar biasa rekan-rekan PLN di lapangan. Dan saya juga terjun langsung sampai dengan selesai. Mulai banjir pertama dan pasca kemarin, kita telah berhasil memulihkan 100 persen sistem kelistrikan,” ucap Manager PLN UP3 Padang Sidimpuan Yusuf Hadiyanto, Minggu (26/12/2021).

- Advertisement -

Yusuf menjelaskan, artinya sebanyak 462  unit gardu yang sebelumnya terdampak pada dua kabupaten Mandailing Natal dan Tapanuli Selatan tersebut. Kini telah beroperasi kembali sehingga sebanyak 30.346 pelanggan dapat menikmati listrik kembali pasca bencana.

Utamakan Keselamatan Warga

Menurutnya, proses pemulihan akan terus dilakukan dengan mengutamakan keselamatan warga.

“Kami mengucapkan terimakasih kepada unsur TNI- Polri dan Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kabupaten Mandailing Natal dan Tapanuli Selatan. PLN terus mengimbau kepada masyarakat yang telah bersabar dan apabila ada gangguan kelistrikan kembali dapat melapor pada aplikasi PLN Mobile atau Call Center 123,” ajak Yusuf.

Terpisah Manager ULP Sidimpuan Kota  Wayu Dwiafridho A menyampaikan ucapan terimakasih kepada unsur TNI, Polri. Terutama yang bertugas di wilayah Kecamatan Angkola Sangkunur, dan Angkola Selatan, Kabupaten Tapanuli Selatan. Mereka telah banyak membantu terlebih pembukaan akses jalan akibat banjir dan longsoran material tanah. Terutama dalam pemulihan jaringan listrik akibat bencana yang menerjang wilayah tugas ULP Sidimpuan Kota.

“Dan allhamdulilah pemulihan listrik telah selesai 100 persen. Perlu semua ketahui juga wilayah tugas Unit Layanan Pelanggan (ULP) Sidimpuan Kota. Seperti Kecamatan Angkola Selatan, Batang Angkola, Marancar, Angkola Sangkunur, Batang Toru, Muara Batang Toru, Angkola Barat dan Kota Padangsidimpuan yang terdiri dari enam kecamatan,” pungkasnya.

Reporter : Rizal Nasution

- Advertisement -

Tinggalkan Balasan

- Advertisement -
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img

Berita Pilihan

Kapolres Padangsidimpuan Dengarkan Masukan Tokoh Agama

mimbarumum.co.id - Kapolres Padangsidimpuan AKBP Dr. Wira Prayatna dan jajaran kunjungan silaturahmi ke Masjid Syekh Zainal Abidin Harahap di...