Zikir Ratib Seribe Menggema di Terangun

Berita Terkait

mimbarumum.co.id – Rateb Seribe (zikir seribu) menggema di Desa Belang Kuncir Kecamatan Terangun, Minggu (08/03/2020).

“Zikir Rateb Seribe ini salah satu cara kami menjalin tali silaturahmi antara masyarakat Kecamatan Terangun dengan masyarakat Kecamatan Pantan Cuaca,” kata Tgk Ali Umar Ketua MPTT Kecamatan Terangun.

Ali juga mengucapakan terima kasih kepada Ketua Rateb Seribe Kabupaten Gayo Lues H Hidayat Renggiyo yang telah berkenan hadir.

Baca Juga : Urus Dunia, Jangan Kesampingkan Alquran

- Advertisement -

Sementara itu Ketua MPTT Kabupaten Gayo Lues H Hidayat Renggiyo mengatakan akan terus meningkatkan acara keagamaan zikir Rateb Seribe di Kabupaten Gayo Lues.

“Kita berharap agar di setiap desa, kecamatan akan kita bentuk pengurus Wali Nanggroe serta kita akan membuat Posko MPTT di Pesantren Busstanul Arifin,” terang Hidayat.

Camat Pantan Cuaca Salid S.Pd, MM mengaku haru melihat warga Kecamatan Pantan Cuca berbondong-bondong mengikuti pengkajian tauhid tasawuf serta zikir rateb seribe.

Reporter : Muhammad Tujung

Editor : Dody Ferdy

Tinggalkan Balasan

- Advertisement -

Berita Pilihan

BPJS Ketenagakerjaan Cabang Langsa Gelar Kegiatan Gerebek JMO Dalam Rangka Pendampingan Instalasi Aplikasi JMO

mimbarumum.co.id - BPJS Ketenagakerjaan Cabang Langsa menggelar kegiatan pendampingan Instalasi aplikasi Jamsostek Mobile atau JMO kepada sejumlah karyawan di...