Rabu, Juli 3, 2024

TMMD Reguler ke-115 di Desa Hasinggaan, Pembukaan Jalan Capai Progres 50 Persen

Baca Juga

mimbarumum.co.id – Pelaksanaan pembukaan jalan di Desa Hasinggaan dalam program TMMD Reguler ke-115 sudah mencapai 50 persen.

Sejak dimulai 11 Oktober 2022 lalu, memasuki hari ke 14 pada Selasa (25/10/2022), pekerjaan fisik pembukaan jalan sepanjang 1,2 kilometer sudah rampung 760 meter.

“Pembangunan Tembok Penahan Tanah dengan target 500 meter, sudah selesai sepanjang 150 meter,” sebut Dandim 0210/TU Letkol Inf Hari Sandra melalui Pasiter Letda Inf Rizal Napitupulu, kepada wartawan, Selasa (25/19/2022) di Hasinggaan.

Untuk pembangunan 5 gorong-gorong, kata dia, pada titik pertama sudah 65 persen, gorong-gorong kedua rampung 70 persen, gorong-gorong ketiga selesai 50 persen, gorong-gorong keempat tuntas 50 persen dan gorong-gorong kelima sudah 50 persen.

“Pembangunan jembatan darurat di 2 titik, untuk jembatan darurat 2 sudah selesai 50 persen,” imbuhnya.

Pasiter Kodim 0210/TU itu menambahkan, jembatan darurat 1 selesai 15 persen, Satgas sedang mengerjakan jembatan darurat 1 saat ini.

Kemanunggalan TNI/Polri dengan masyarakat untuk kerja bakti pekerjaan fisik, tetap terjalin signifikan. “Diharapkan seluruh pekerjaan fisik, tuntas tepat waktu,” ujar Rizal.

Di sela pengerjaan fisik, TNI tetap membangun semangat gotong royong di tengah masyarakat Desa Hasinggaan.

Reporter: Robin Nainggolan

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Polrestabes Medan Tangkap Pemain Judi Online Gunakan Mesin E- Parking dan Konvensional Togel

mimbarumum.co.id - Satreskrim Polrestabes Medan, mengungkap sejumlah kasus perjudian baik online maupun konvensional dalam sepekan terakhir. Terdapat 6 tersangka...

Baca Artikel lainya