mimbarumum.co.id – Kepala Cabang Dinas Pendidikan (Kacabdisdik) Wil IX Alfred Silalahi beserta jajarannya melayat dirumah duka Kepala SMKN 1 Muara Kabupaten Tapanuli Utara Alm Oloan Silitonga, ST, MM yang terjatuh dari Lt 3 Plaza Medan Fair, Sabtu (30/11/2024) sekira pukul 10.20 Wib.
Saat tiba dikediaman korban, Senin (2/12/2024), jasad Oloan Silitonga (58), warga Kelurahan Simamora, Kecamatan Tarutung, Kabupaten Tapanuli Utara disemayamkan terlihat dihadiri pihak keluarga, kerabat dan pihak SMKN 1 Muara.
Alfred Silalahi menyampaikan turut berduka cita atas kepergian alm Oloan Silitonga yang dikenal amat baik khususnya selama memimpin SMKN 1 Muara baik sahabat dan kepada pimpinannya.
Dari pengakuan keluarga, Alm Oloan Silitonga pergi ke Carefour (Medan Plaza Fair) untuk membeli sesuatu. Sesampai di Carefour, beliau menaiki tangga ekskalator sampai ke lantai 3, pada saat itu ekskalator dalam keadaan mati.
“Sesudah sampai di Lt. 3, almarhum membuka pintu khusus untuk karyawan dan ada tanda bahwa Pengunjung dilarang masuk. Beliau masuk dan langsung terjatuh. (Keluarga melihat dari CCTV),” terang Alfred.
Setelah itu korban sempat dilarikan ke RS Sarah Medan.
Namun setelah sampai di rumah sakit, nyawanya tidak tertolong lagi. Oleh pihak keluarga, jenazah Oloan Silitonga dibawa pulang ke kampungnya di Tarutung Kabupaten Taput.
“Keluarga mengatakan bahwa hal itu kecelakaan murni dan pasrah menerima kejadian ini,” ungkap keluarga korban yang disampaikan kepada Alfred.
Pihak keluarga juga mengucapkan terima kasih kepada Kacabdis, Kasi SMK, Kasubbag TU dan sejumlah Kepala SMA/SMK se Cabdisdik Wilayah IX yang hadir melayat dan memohon agar tetap dibawakan dalam doa kiranya Tuhan memberikan kekuatan dan penghiburan kepada keluarga yang ditinggalkannya.
Sebelumnya, keterangan dari saksi-saksi lain termasuk oknum Polsekta Medan Baru menyebutkan, pagi itu korban terlihat seorang diri masuk ke Lantai I Plaza Medan Fair. Selanjutnya, korban naik ke Lantai III melalui tangga eskalator yang dalam kondisi mati.
“Sesampainya di Lantai III, korban membuka pembatas jalan yang dipasang oleh pihak Plaza Medan Fair karena tidak ada aktifitas. Tiba-tiba korban terlihat terjatuh dan terjerembab ke lantai dasar hingga tewas,” ujar seorang saksi kepada petugas Polsek Medan Baru.
Mengetahui ada korban tejatuh, sekuriti Plaza Medan Fair langsung membawa korban ke RS Sarah Medan, sesampainya di rumah sakit, korban dinyatakan meninggal dunia oleh pihak rumah sakit.
Personil piket fungsi Polsek Medan Baru, yang mengetahui adanya pengunjung plaza yang terjatuh, segera melakukan olah TKP dan mengecek kondisi korban di rumah sakit, sekaligus bertemu dengan keluarga korban.
Reporter : M Nasir