Situng KPU Medan Mulai Normal

Berita Terkait

mimbarumum.co.id – Sistem Informasi Perhitungan Suara (SITUNG) KPU Medan kini mulai normal. Meski sebelumnya terkendala dengan kapasistas aplikasi yang terbatas.

Ditambah lagi banyaknya jumlah TPS di Medan yakni, 6.399 TPS dibandingkan dengan daerah-daerah lain di Sumatera Utara.

Komisioner KPU Medan Nana Miranti mengatakan hingga saat ini di Medan perhitungan suara belum selesai dan dari data terakhir masih 18,8 persen. Sementara daerah lainnya seperti Binjai, Padang Sidimpuan, Siantar, Sibolga, Tebing Tinggi dan daerah lainnya sudah 100 persen selesai.

“Jadi memang kalau dibandingkan dengan daerah lain, TPS yang ada di Medan ini paling banyak yakni 6.399 TPS. Ditambah lagi, SITUNG kita sempat error karena kapasitas aplikasi yang terbatas,” ujar Nana pada mimbarumum.co.id, Senin (6/5/2019) siang.

- Advertisement -

Namun begitu, sebut Nana, KPU Medan hingga sampai saat ini masih terus melakukan perhitungan, menginput jumlah suara.

“Hingga saat ini kami terus menginput data-data. Dari laporan kemarin, aplikasi kita sudah kembali normal. Ya pasti terkejarlah sebelum pengumuman resmi dari KPU Pusat,” tutur Nana. (dd)

- Advertisement -

Tinggalkan Balasan

- Advertisement -
spot_img

Berita Pilihan

Ketua PSI Sumut Sambut Ide Partai Super Tbk: Pak Jokowi Punya Ide Cerdas yang Solutif

mimbarumum.co.id - Ketua DPW PSI Sumatera Utara (PSI Sumut) HM Nezar Djoeli sangat mendukung gagasan Partai Super Terbuka yang...