mimbarumum.co.id – Terkuak sudah kasus perampokan dan pembunuhan supir taksi online, Rama Dani Tarigan (30) yang terjadi beberapa hari lalu.
Satu pelakunya Ardi Syahputra tewas dianiaya warga sedangkan adiknya, Agung Syahputra diselamatkan aparat kepolisian dari beringasnya warga.
Waka Polrestabes Medan AKBP Irsan Sinuhaji memimpin langsung rilis dan dihadiri sejumlah keluarga korban, Rabu (18/3/2020).
Agung pun mengatakan bahwa perampokan dan pembunuhan ini adalah ide abangnya (Agung). Ia hanya membantu saja.
Baca Juga : Driver Taksi Online Tewas Dibunuh Perampok
“Semua ini ide abang saya. Saya hanya membantu saja. Seingat saya, saya hanya menikam enggak sampai 10 kali. Selebihnya abang saya yang menghabisi korban,” ungkap Agung disaksikan keluarga korban yang masih tersulut emosi.
Sementara Irsan mengungkapkan aksi perampokan dan pembunuhan ini sudah direncanakan oleh tersangka. Begitu juga dengan alat-alat seperti obeng, pisau sudah mereka siapkan.
“Jadi modusnya sampai di Titi Sewa Tembung atau tujuan, tersangka berpura-pura bayar. Lalu leher korban dicekik dari belakang hingga terjadi penikaman berkali-kali sampai korban meninggal dunia,” sebut AKBP Irsan.
Sambung Irsan lagi, selanjutnya tersangka membuang jasad korban ke kawasan Jalan Rahayu. Lalu kedua tersangka mengendarai mobil korban kembali ke Hotel Wing, Kuala Namu.
“Nah ketika mobil melintas di Jalan Letda Sudjono, adik ipar korban berpas-pasan dengan tersangka. Lalu adik ipar korban mengejar tersangka dan melintasi Polsek Percut Seituan yang saat itu sedang razia,” papar Irsan lagi.
Tersangka Agung Syahputra dijerat Pasal 365 ayat 4 junto 340 KUHPidana dengan ancaman seumur hidup kurungan penjara.
Isteri korban, Novita Bangun yang hadir dalam rilis pengungkapan kasus tersebut mengucapkan terima kasih pada Kapolrestabes Medan.
“Kami keluarga mengucapkan terima kasih atas kinerja bapak (polisi) yang sudah menangkap pelaku. Kami minta dihukum mati. Apa yang mereka lakukan terhadap suami saya, lakukan juga pada tersangka ini pak,” ketus Novita.
Reporter : Dody Ferdy
Editor : Dody Ferdy