Jumat, Juli 5, 2024

Sekdako Binjai Hadiri Safari Ramadhan Bersama Kasdam l/BB

Baca Juga

mimbarumum.co.id – Mewakili Wali Kota Binjai, Sekretaris Daerah Kota Binjai H. Irwansyah Nasution, S.Sos mengikuti safari ramadhan 1445 H bersama Kepala Staf Kodam I/BB Brigjen TNI Refrizal, bertempat di Mako Yonarhanud 11/WBY Binjai, Selasa (2/4/2024).

Kasdam l/BB Brigjen TNI Refrizal dalam sambutannya mengatakan ibadah puasa adalah momen dimana umat Islam harus mampu menahan diri dari segala hal-hal yang buruk. “Pada saat kita berpuasa, kita diwajubkan untuk menahan diri dari hal-hal yang membatalkan puasa, ini artinya bertujuan untuk mendidik atau melatih kita untuk dapat mengendalikan diri agar tidak terjerumus ke dalam perbuatan – perbuatan yang merugikan diri sendiri maupun orang lain,” ucapnya.

Ia berharap dari ibadah puasa selama bulan ramadhan 1445 Hijriah ini dapat membentuk semua umat Islam menjadi insan-insan muttaqin.

Kegiatan safari ramadhan dirangkai dengan pemberian santunan kepada anak yatim.

Turut hadir Aslog Kasdam l/BB Kolonel Arh Candi Cristian Riyantori S.IP, Dandenmadam I/BB Kolonel Inf Sigit Sugiharto, Kajasdam I/BB Kolonel Inf Ahmad Azis, Danmen Arhanud 2/SSM Letkol Arh R. Jatmiko Adhi. P.C. SE. Mi.Pol, Kasmen Arhanud 2/SSM Letkol Arh Arif Budi Cahyono, Kasdim 0203/Lkt Mayor Inf Abner Bangun, Danyonif 100/PS Letkol Inf Agus Muchtadi SE, M.IP, Kepala BNN Binjai Ucok Feri Sembiring SH, MH, Kasi Pidsus Hendar Rasyid Nst, SH, MH.

Reporter : Burhan S

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Kepala BPMP Sumut Apresiasi Festival Kurikulum Merdeka 2024 Berjalan Sukses

mimbarumum.co.id - Balai Penjaminan Mutu Pendidikan Provinsi Sumatera Utara (BPMP Sumut) sebagai UPT Kementerian Pendidikan Kebudayaan Riset dan Teknologi...

Baca Artikel lainya