Santri Bustanul Arifin Belangjerango Pasarkan Sabun Buatan Sendiri

Berita Terkait

mimbarumum.co.id – Santri yang mondok di SMA dan SMP Swasta Pesantren Bustanul Arifin Belangjerango, Gayo Lues menciptakan produk sabun cuci piring dan sabun mandi.

Pembuatan produk sabun tersebut masih tahap uji coba. Yang di lakukan oleh para santri yang duduk di bangku SMP dan SMA Swasta Bustanul Arifin.

Salah seorang santri, Fitri mengungkapkan mereka juga telah membuktikan kualitas sabun tersebut. Yang mampu membersihkan piring dan baju kotor. Serta bisa juga untuk sabun pembersih kaca dan lantai.

“Dalam satu hari, para santri juga bisa membuat sabun tersebut hingga 30 liter. Dan untuk harga sabun yang di pasarkan bagi masyarakat berkisar Rp 5.000, Rp 10.000 hingga sampai Rp 20.000,” ucap siswa Kelas I SMA ini.

Ia bilang, santri juga bertekad memasarkan prodak tersebut di sekitar Belangjerango dan di Kutapanjang. “Semoga produk yang kami buat ini bisa di kenal oleh masyarakat yang luas,” harap Fitri.

Reporter : Muhammad Tujung

Editor : Siti Murni

- Advertisement -

Tinggalkan Balasan

- Advertisement -

Berita Pilihan

BPJS Ketenagakerjaan Meulaboh Gandeng Kejaksaan Aceh Singkil Tingkatkan Perlindungan Pekerja

mimbarumum.co.id - Dalam upaya memperkuat perlindungan jaminan sosial ketenagakerjaan, BPJS Ketenagakerjaan Cabang Meulaboh melakukan penandatanganan perjanjian kerjasama dengan Kejaksaan...