Raja, Bocah Kurang Gizi Dirujuk ke RSUD Pirngadi

Berita Terkait

mimbarumum.co.id – Pemko Medan fasilitasi warga kurang gizi di Jalan Bajak II H Gang Cengkeh Kelurahan Harjosari II Kecamatan Medan Amplas untuk berobat, Sabtu (30/5/2020).

Raja Triwardana (7) anak ketiga dari Wagino (48) dengan Hotnida Nasution (35) dirujuk ke RSUD Pringadi Medan agar mendapatkan pelayanan kesehatan maksimal. Suhu tubuh Raja mencapai 39°C sehingga harus mendapatkan pertolongan secepatnya.

“Kedatangan saya kesini untuk melihat langsung pelayanan kesehatan yang diberikan tenaga kesehatan (puskesmas) kepada masyarakat Kota Medan apakah berjalan dengan baik atau tidak,” ujar Plt Wali Kota Medan Akhyar.

Akhyar mengatakan kalau ada yang sakit cepat pergi ke puskesmas akan langsung dilayani.

- Advertisement -

Baca Juga : Stunting di Aceh Tamiang Capai 1.716 Kasus

Akhyar mengungkapkan di masa pandemi Covid-19 penggunaan masker dapat meminimalisir dan menghalangi jalan masuknya virus kedalam tubuh.

“Saya tahu pakai masker ini sebenarnya tidak nyaman termasuk saya juga gak nyaman pakai masker tetapi ini yang harus kita lakukan hanya untuk sementara sampai virus ini benar-benar hilang. Seluruh masyarakat Kota Medan wajib menggunakan masker untuk tidak tertular dan menularkan virus Covid-19 ke orang lain,” jelas Akhyar.

Sementara itu, Kadis Kesehatan Kota Medan dr Edwin Effendi menjelaskan Raja yang berumur 7 tahun sudah ada riwayat gangguan pernapasan dan akan dilakukan pemeriksaan lanjutan, sehingga akan diketahui kenapa sampai terkena gangguan gizi.

“Untuk pemeriksaan lebih lanjut, sesuai arahan Bapak Plt Wali Kota, Raja akan dirawat Khusus di RSUD dr Pirngadi, agar pemulihan Gizi akan lebih cepat. Disamping itu jika ada gangguan kesehatan lainnya akan lebih cepat teratasi,” tandasnya.

Reporter : Jepri Zebua
Editor : Redaksi

Tinggalkan Balasan

- Advertisement -

Berita Pilihan

RS Adam Malik Siagakan Pelayanan Kesehatan Selama Libur Lebaran 2025

mimbarumum.co.id – Rumah Sakit (RS) Adam Malik menyiagakan pelayanan kesehatan bagi masyarakat selama libur dan cuti bersama Lebaran 2025...