Polsek Percut Tangkap Belasan Pelaku Premanisme

Berita Terkait

mimbarumum.co.id – Personil Polsek Percut Sei Tuan Polrestabes Medan menggelar giat operasi pungli dan premanisme di wilayah hukumnya pada Kamis (28/4/2022).

Kapolsek Percut Sei Tuan, Kompol M Agustiawan melalui Kanit Reskrimnya, Iptu Bambang SH, MH memaparkan kegiatan ini dimulai sekitar pukul 09.30 wib, Beat 1 Percut beserta Piket 70 melaksanakan patroli di wilayah hukum Polsek Percut Sei Tuan, selanjutnya mengamankan pelaku premanisme atau parkir liar di wilayah hukum Polsek Percut Sei Tuan.

“Kemudian memboyong pelaku pungli atau parkir liar ke bagian Ops Polrestabes Medan guna dilakukan pendataan terhadap 15 pelaku,” ujar Kompol Agustiawan.

Ia menyebutkan adapun identitas pelak-pelaku tersebut yakni Gunawan (32) Parkir, warga Jalan Willem Iskandar, Salmon Manurung (28) Bongkar Muat, Warga Jalan Meteorologi Desa Sampali, Marudut (31) Parkir, warga Jalan Taduan, Pijay Purnama (26) Bongkar Muat, warga Jalan PWI Gang Gitar, Rizky Aditia (25) Bongkar Muat, warga Jalan PWI Gang Gitar.

- Advertisement -

Selanjutnya, Tigor Sirait (35), Bongkar Muat, warga Jalan Medan Batang Kuis, Agus Salim (30), Tukang AC, warga Jalan AR Hakim, Mindo (35), Parkir, warga Jalan Pukat VIII, Restu (24) Parkir, warga Jalan Pukat VII, Indra (51) Parkir, warga Jalan Keluarga, Fikri (20) Parkir, warga Jalan Kemenangan, Surya Darma (62) Prakir, warga Jalan Bersama, M Rajali Nst (39) Parkir, warga Jalan Keluarga, Irianto (62), Parkir warga Jalan Karantina, dan M Ahyat (39) mocok-mocok, warga Jalan Rangkul.

“Giat operasi pungli dan premanisme hari ini berjalan dengan lancar, aman, dan kondusif,” pungkasnya.

Reporter : Rasyid Hasibuan

Tinggalkan Balasan

- Advertisement -

Berita Pilihan

Biadab, Pemuda Jalan Rahmadsyah Medan Aniaya Balita Hingga Tewas

mimbarumum.co.id - Seorang pemuda berinisial ZI (38), warga Jalan Rahmadsyah, Kecamatan Medan Area, ini benar-benar sadis. Betapa tidak, pelaku...