mimbarumum.co.id – Sat Res Narkoba Polrestabes Medan menembak mati kurir sabu. Tersangka ditembak karena berusaha menabrak polisi saat meringkusnya di Jalan Kapten Sumarsono, Kecamatan Helvetia, tepatnya di pintu keluar tol, Selasa (5/11/2019).
Selain barang bukti 15 kg shabu, turut diamankan dari tersangka Rusli Azis (45) warga Dusun Melati Desa Gedung Biara Kecamatan Seruway, Aceh Tamiang, mobil Toyota Avanza BK 1718 VX.
Baca Juga : Aniaya Polri, Bandar Narkoba Mati Tertembak
Kapolrestabes Medan Kombes Pol Dadang Hartanto didampingi Kasat Narkoba Polrestabes Medan, AKBP Rafael Sandy Priambodo mengatakan pengungkapan kasus tersebut atas adanya informasi dari masyarakat.
“Informasi yang kita terima bahwa ada seseorang yang mengemudikan Toyota Avanza BK 1718 VX sedang melintas dari Aceh menuju Medan membawa narkotika jenis sabu,” ujar Dadang.
Mendapat informasi tersebut, petugas diturunkan ke lokasi yakni di pintu tol Helvetia Medan. Saat coba dihentikan, Rusli Azis tak mau berhenti, malah berusaha menabrak petugas. Petugas lalu memberikan tembakan peringatan dua kali, tapi tak diindahkan tersangka.
Petugas lalu melakukan tembakan tegas dan terukur ke arah mobil tersangka. Peluru mengenai kaca depan mobil dan menembus dada tersangka.
“Saat mobil tersangka diperiksa, ditemukan barang bukti sabu sebanyak 15 kg yang dibungkus plastik tea merk China di belakang sopir,” tambah Dadang.
Jenazah tersangka kemudian dibawa ke RS Bhayangkara Medan. (dd)