mimbarumum.co.id – Kepolisian Resor Tanjung Balai terus berbenah menuju Wilayah Bebas Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih Melayani (WBBM).
Untuk mewujudkan zona integritas tersebut, Tim Penilai Polri mengunjungi Polres Tanjung Balai, Rabu (11/3/2020).
Tim Penilai Polri diketuai Kombes Pol Meilina D Irianti, SH didampingi AKBP Patar Silalahi dan Bripda Helmi.
Kapolres Tanjung Balai AKBP Putu Yudha Prawira memperkenalkan program Polisi Rindu Masyarakat (PRM) yaitu program yang menyentuh masyarakat, hadir ditengah masyarakat mulai dari kapolres sampai personel tanpa terkecuali.
Baca Juga : Polisi Disini Buat Target, Mulai Tahun Ini Bersih Korupsi
Kemudian program lainnya, sambung Yudha adalah program 3S, Senyum Sapa dan Salam. Program ini memberikan pelayanan pada masyarakat dengan Senyum Sapa dan Salam di Polres Tanjung Balai
“Sejauh ini memang program tersebut tidak terjadi komplin dari masyarakat,” ungkap Yudha.
Kombes Pol Meilina D Irianti menyampaikan semoga program yang sudah dilaksanakan lebih ditingkatkan lagi untuk menuju Zona Integritas (ZI) Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih Melayani (WBBM) di Polres Tanjung Balai.
“Mari kita dukung komitmen dari pimpinan dengan penuh tangggung jawab dan sepenuh hati. Saya harapkan semua personil mendukung program kapolresnya, memberikan pelayanan yang baik kepada masyarakat serta menjauhi pungli dan korupsi,” tutur Meilina.
Kata dia lagi, kedatangannya ke Polres Tanjung Balai bukan untuk menilai namun mengklarifikasi dan memberikan masukan sehingga program Polri dapat menyentuh hati masyarakat.
Selanjutnya Tim Penilai Polri meninjau kantor Satuan Penyelenggara Administrasi SIM (Satpas), kantor Sentra Pelayanan Kepolisian Terpadu (SPKT) dan kantor Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK).
Reporter : Dody Ferdy
Editor : Dody Ferdy