mimbarumum.co.id – Seorang politisi Sumatera Utara menyebut masjid
merupakan basis kekuatan umat Islam. Dari situ lahir pula para tokoh dan pejuang.
“Karena di Masjid itu mereka digembleng dan dididik untuk membahas segala persoalan umat,” kata Jafaruddin Harahap, Selasa (5/3/19) kepada wartawan di gedung dewan.
Anggota DPRD Provinsi Sumatera Utara dari Partai Persatuan Pembangunan (PPP) itu menyampaikan itu seusai melakukan kunjungan silaturahim ke sejumlah masjid di Kabupaten Deliserdang diantaranya di Masjid Istiqamah Desa Bakaran Baru, Kecamatan Batang Kuis.
Ia hadir di situ dalam rangka pengajian akbar yang dihadiri ratusan jamaah yang didominasi kaum ibu.
Menyadari itu, Jafaruddin mengajak masyarakat agar dalam mempersiapkan generasi umat ke depan harus melalui sebuah masjid.
“Masjid kita jangan sepi dari anak-anak, binalah dengan baik mereka sehingga mereka menjadi penerus kita 10 tahun yang akan datang,” kata Sekretaris DPW PPP Sumut itu.

Lebih lanjut Jafaruddin mengatakan, kebangkitan dan kejayaan Islam akan sulit dicapai jika tidak menjadikan masjid sebagai pusat kekuatan umat Islam.
“Kalau umat Islam ingin menang maka jadikanlah masjid sebagai pusat kegiatan umat,” tukasnya.
Dia mengutip sejarah bahwa Rasulullah tidak pernah membangun istana atau membangun kantorm tetapi Rasulullah justru berkantor di masjid.
Disana, katanya, Rasulullah bicara tentang ekonomi, bicara tentang politik bahkan menerima tamu yang non muslim pun di masjid.
Pada bagian lain, anggota Komisi D DPRD Sumut itu berbicara tentang seharusnya sikap umat dalam menghadapi Pemilu 2019. Ia mengharapkan umat ini tidak terpecah belah.
“Marilah dalam menghadapi pemilu 2019 ini, kita perkuat persatuan dan kesatuan umat. Umat harus turut berpartisipasi mengawal terlaksananya pemilu yang adil dan bermartabat,”ujarnya. (mal)