Pemkab !! Jangan Biarkan Sardinem Tinggal di Rumah Reot Ini

Berita Terkait

mimbarumum.co.id – Sardinem yang kini udah berusia setengah abad seharusnya cuma menikmati masa tuanya dengan baik. Tetapi janda yang tinggal di Desa Tupah, Kecamatan Karang Baru, Aceh Tamiang harus bekerja untuk menafkahi dua orang anaknya lagi.

Tentu beban itu pun sangat berat bagi Sardinem yang berusia renta. Apalagi 14 tahun lalu, sang suami meninggal dunia.

Tapi Alhamdulillah, Sardinem masih bisa bertahan di rumah yang tak layak dihuni itu. Kondisi rumah sangat memprihatinkan, atap bocor, dinding papan berlubang. Pekerjaan apa pun terpaksa ia lakoni demi menyambung hidup.

Bertahun-tahun Sardinem dan dua anaknya hidup di rumah itu. Kemana para dermawan di berada di Aceh Tamiang ? Kemana perhatian Pemkab Aceh Tamiang ? Tertutupkah mata mereka melihat kehidupan Sardinem ini.

- Advertisement -

Baca Juga : Sabang Targetkan Angka Kemiskinan Turun 3 Persen

Sampai detik ini, tidak ada satu pun pemerintah di Aceh Tamiang yang terketuk hatinya untuk meringankan beban seorang janda miskin ini. Apalagi wabah Covid-19 membuat kehidupan Sardinem makin terpuruk.

“Siapa yang tidak kepingin punya rumah yang layak, namun apa daya, rezeki yang saya dapat hanya cukup untuk makan. Dan itupun saya sudah bersyukur,” ungkap Sardinem, Senin (13/04/2020) kepada kru mimbarumum.

Ia juga mengatakan sudah beberapa pemerintah desa/kampung datang melihat dan mengambil foto rumahnya dengan dalih memberikan secercah harapan.

“Tapi apa. Sampai saat ini tidak ada bantuan apa pun saya terima dari pemerintah desa (kampung). Tidak ada satu pun pintu hati mereka terketuk melihat kondisi saya seperti ini,” ucap Sardinem lirih.

Sementara itu, Suparno, Kepala Dusun setempat mengatakan bahwa pihak desa telah berupaya mengusulkan bantuan agar rumah Sardinem di rehab.

“Ke pihak kabupaten melalui instansi terkait sudah kami usulkan, bahkan pihak dinas sendiri sudah meninjau langsung kerumahnya,” katanya

Saat disinggung apakah usulan tersebut diterima dan dapat terealisi, Suparno mengaku tidak mengetahui pasti.

“Yang pastinya kami sudah mengusulkan. Namun jika usulan itu tidak juga terealisasi
hingga tahun ini, saya akan mencoba mengusulkan bantuan rehab rumah itu menggunakan dana desa ke pihak pemerintahan Kampung,” tutur Suparno.

Reporter : Burhan Rangkuti
Editor : Dody Ferdy

Tinggalkan Balasan

- Advertisement -

Berita Pilihan

BPJS Ketenagakerjaan Cabang Langsa Gelar Kegiatan Gerebek JMO Dalam Rangka Pendampingan Instalasi Aplikasi JMO

mimbarumum.co.id - BPJS Ketenagakerjaan Cabang Langsa menggelar kegiatan pendampingan Instalasi aplikasi Jamsostek Mobile atau JMO kepada sejumlah karyawan di...