Pasien Covid-19 Sembuh di Sumut Bertambah Jadi 40 Orang

spot_img

Berita Terkait

mimbarumum.co.id – Kabar gembira datang dari penanganan pasien positif Covid-19 di Sumut. Jumlah pasien positif Covid-19 yang dinyatakan sembuh terus bertambah dan kini menjadi 40 orang.

“Pasien yang sembuh berjumlah 40 orang,” ujar Jubir Gugus Tugas COVID-19 Sumut, Aris Yudhariansyah, dalam live streaming yang disiarkan di akun YouTube Humas Sumut, Selasa (28/4/2020).

Aris mengatakan angka kesembuhan di Sumut ini mencapai 36 persen. Angka kesembuhan ini, kata Aris, lebih tinggi daripada rata-rata nasional.

“Patut kita syukuri saat ini angka kesembuhan akibat paparan Covid-19 di Sumatera Utara di angka 36 persen, angka ini jauh dari angka rata-rata nasional,” katanya.

- Advertisement -

Baca Juga : Update Covid-19 di Sumut PDP 150, Positif PCR 111, Sembuh 33, Meninggal 12

Aris mengingatkan masyarakat tetap mematuhi anjuran pemerintah untuk tetap di rumah. Dia juga mengajak masyarakat bergotong-royong mengatasi dampak pandemi Covid-19.

“Tidak hanya peduli dengan cara mengatasi Covid-19, namun juga kepedulian agar roda ekonomi masyarakat tetap bergerak dan berputar. Serta adanya uluran tangan untuk bantuan kemanusiaan,” jelas Aris.

Selain itu, Aris menjelaskan kasus positif Corona di Sumut berjumlah 111 kasus. Dari jumlah itu, 12 orang dinyatakan meninggal dunia.

“Orang Dalam Pemantauan (ODP) berjumlah 2.403 orang, pasien dalam pengawasan (PDP) berjumlah 138 orang, pasien positif berjumlah 111 orang, pasien meninggal ada 12 orang,” paparnya. (dtc)

- Advertisement -

Tinggalkan Balasan

- Advertisement -
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img

Berita Pilihan

Pembangunan RS SEAH Tak Ada Masalah DPMPTSP: PBG RSU SEAH Sah

mimbarumum.co.id - Pembangunan Rumah Sakit Umum RSU (SEAH) yang terletak di Jl Gatot Subroto Medan sudah tidak ada masalah...