mimbarumum.co.id – Meski sedikit kecewa, masyarakat sempat menyaksikan Gerhana Matahari Cincin (GMC) dengan mata telanjang.
Gerhana Matahari Cincin hampir berdurasi satu jam ini dapat disaksikan masyarakat dengan mata telanjang. Namun sayang fenomena alam tersebut terhalang oleh awan. Sehingga masyarakat hanya bisa melihat gerhana matahari setengah cincin.
Rahmawati salah seorang petugas dari Dinas Kebersihan Kita Medan di Jalan HM Said menikmati fenomena alam Gerhana Matahari Cincin.
Baca Juga : Saksikan Gerhana Matahari Cincin Besok
“Kecewa sedikit bang. Karena terhalang awan. Hampir berbentuk cincin gerhana mataharinya, tapi ya terhalang awan. Hanya terlihat setengah cincin saja gerhana mataharinya,” ungkap Rahmawati, Kamis (26/12/2019).
Warga lainnya juga menikmati fenomena alam ini dengan menggunakan selendang. Meski tidak terlihat jelas, masih ada warga yang ingin menyaksikan gerhana matahari di tengah-tengah aktivitasnya.
“Mau pakai alat enggak punya. Pakai selendang terlihat sedikit jelas. Tadi lingkarannya nyaris bulat tapi ini hanya terlihat setengah lingkaran saja karena terhalang awan,” ujar warga di Jalan Perintis Kemerdekaan, Hilda Marpaung.
Sementara ribuan warga memadati Kampus Pasca Sarjana Universitas Muhammad Sumutera Utara Jalan Panglima Denai. Selain menyaksikan fenomena alam tersebut, ribuan warga yang berada di kampus juga menunaikan solat gerhana matahari. (dody)