mimbarumum.co.id – Penumpang sepeda motor bernama Amanah (83) tewas ditabrak truk Colt Diesel di Kabupaten Serdang Bedagai, Sumatera Utara, Sabtu (19/6). Korban tewas setelah motor yang ditumpanginya ditabrak truk dari belakang.
Kapolres Serdang Bedagai, AKBP Robin Simatupang mengatakan, lokasi kejadian tepat di Kelurahan Pekan Dolok Masihul, Kecamatan Dolok Masihul sekira Pukul 10.00 WIB.
Awalnya truk melaju dari arah Desa Kota Tengah Kecamatan Dolok Masihul menuju Kelurahan Dolok Masihul. Tiba di lokasi diduga pengemudi truk bernama Banjir Saputra (49), berusaha mendahului sepeda motor yang ditumpangi korban.
Baca Juga :Â Korban Covid 19 Meningkat, Kemenkes Imbau RS Buka 100 Persen Ruang Rawat
“Namun dikarenakan tidak cukup ruang, sehingga bagian belakang sebelah kiri dari mobil truk Colt Diesel bersentuhan dengan bagian belakang dari sepeda motor tersebut,” ujar Robin, Minggu (20/5).
Akibat kejadian tersebut pengendara motor Lina (40) terjatuh ke beram jalan sebelah kiri. Sedangkan korban Amanah terseret dan terlindas roda bekalang sebelah kiri dari truk.
“Akibat kejadian tersebut, pengendara sepeda motor Honda Supra mengalami luka-luka. Sedangkan penumpang sepeda motor Honda Supra meninggal dunia di lokasi kejadian,” ujar Robin.(kum)
Editor : Jafar Sidik