mimbarumum.co.id – Rismawati Simarmata satu – satunya srikandi Samosir yang berani tampil menunjukkan diri berkompetisi di Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kabupaten Samosir November 2024 mendatang.
Mantan Ketua DPRD Samosir itu, mendaftarkan diri ke Partai Gerindra, Jumat (17/5/2024) di Sekretariat partai besutan Prabowo Subianto itu, Jalan Simanindo, Lumban Suhisuhi, Pangururan.
Figur Rismawati Simarmata, Dipl. Hotlier kelahiran Jakarta, 5 Agustus 1963 itu merupakan politisi yang memiliki karier yang gemilang dan sudah berpengalaman dengan menjadi legislatif selama dua periode dan menjabat Ketua DPRD Samosir periode 2014 – 2019.
Selain berkecimpung di dunia politik, Rismawati juga memiliki karier di bidang perhotelan, menjadi General Manager Sopo Toba Hotel sejak 1987.
Rismawati pernah menempuh sekolah dasar (SD) PSKD K VIII Jakarta lulus tahun 1974 itu mengatakan, dirinya serius maju sebagai kontestan kepala daerah pada Pilkada mendatang.
Rismawati sebagai perempuan pertama yang menjadi Ketua DPRD di Kabupaten Samosir melanjutkan pendidikanya di SMP Negeri 29 Jakarta dab lulus pada tahun 1978/1979. “Kami berharap mendapat rekomendasi dari Partai Gerindra,” kata Rismawati di hadapan jajaran Tim Penjaringan Partai Gerindra dan pengurus DPC.
Rismawati yang menempuh sekolah menengah atasnya di SMA Negeri 70 Jakarta lulus tahun 1983/1984, didampingi keluarga besar Simarmata saat mendaftarkan diri ke Partai Gerindra.
Perempuan yang mengenyam pendidikan di Hotel and Touristikfaschule Chur Switzerland dan lulus 1983/1984 itu, memiliki potensi memenangkan Pilkada Samosir, karena memiliki basis massa militan.
Ia juga pernah menganyam pendidikan di ALPINA International Hotel and Management Schoollenzerheide Switzerland lulus 1984 serta mengikuti kursus/diklat di IIc University of Technology Sydney Australia lulus 1986.
“Dengan potensi dan sumber daya yang kita miliki, akan berusaha membangun Kabupaten Samosir ke arah yang lebih baik, itulah cita – cita seutuhnya untuk maju di Pilkada,” kata Rismawati yang pernah menjadi Bendahara Persatuan Hotel Repulik Indonesia (PHRI) Cabang Samosir periode 2013 – 2018.
Jajaran pengurus DPC Partai Gerindra yakni Saurtua Silalahi, Mangoloi Sinaga dan Caleg terpilih Renaldi Naibaho dan Basaruddin Situmorang menyambut hangat kehadiran Rismawati Simarmata.
“Jika ada Balon (Bakal Calon – red) Bupati yang serius maju dari Partai Gerindra, dipastikan berpotensi menang di pilkada November 2024 mendatang,” tutur Saurtua Silalahi yang saat ini menjadi legislator Samosir.
Reporter : Robin Nainggolan