Mahasiswa USU Meninggal Dunia Saat Wisuda

spot_img

Berita Terkait

mimbarumum co.id – Nasib malang menimpa seorang mahasiswa Universitas Sumatera Utara (USU). Saat prosesi wisuda lulusan USU Periode II Tahun Akademik 2019/2020, di Gedung Auditorium, Senin (24/2/2020) seorang mahasiswa meninggal dunia.

Sontak, situasi di ruang berlangsungnya wisuda menjadi riuh dan terhenti sejenak.

Rektor Prof Dr Runtung Sitepu SH M Hum sebelum memulai prosesi wisuda menyampaikan belangsungkawa dan memimpin doa bersama untuk almarhum M Gede, wisudawan doktoral F-MIPA USU yang wafat saat akan diwisuda.

Baca Juga : 1218 Lulusan Program Pasca Sarjana Unpad Diwisuda

- Advertisement -

Menurut Kepala Kantor Humas, Promosi dan Protokoler USU, Elvi Sumanti ST M Hum, 15 menit sebelum wisuda dimulai, M Gede mendadak pingsan di tempat duduknya.

Panitia lalu menghubungi pihak rumah sakit USU. Sempat almarhum diistirahatkan di ruangan lobby Auditorium.

“Setelah ambulans tiba, almarhum dibawa ke UGD RS USU. Sampai di IGD sudah D. O. A dan pupil sudah diatasi maksimal. M Gede diberi pertolongan saat di biro bahkan dilakukan RJP oleh staf IGD dr Fairuz dan PPDS anestesi, namun dinyatakan meninggal 07.56 WIB di RS USU.

“Segenap pimpinan USU dan seluruh hadirin turut berduka cita, semoga almarhum husnul khatimah dan keluarga yang ditinggalkan tabah,” ujar Elvi seraya menambahkan saat hadir di Auditorium, M Gede didampingi istri dan anaknya serta menurut istrinya M Gede baru mendapat serangan stroke dua bulan yang lalu. (Budi)

- Advertisement -

Tinggalkan Balasan

- Advertisement -
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img

Berita Pilihan

Sebanyak 350 PNS Pemko Medan Akan Purna Tugas Ikuti Bimtek Pembekalan

mimbarumum.co.id - Sebanyak 350 orang PNS di lingkungan Pemko Medan yang akan memasuki masa purna tugas mengikuti Bimbingan Teknik...