KPeMa Berkoordinasi Jalankan Program

Berita Terkait

- Advertisement -

mimbarumum.co.id – Kelompok Peduli Masyarakat (KPeMa) Sumatera Utara (Sumut) konsisten bergerak ke masyarakat. Agar terlaksana baik seluruh anggota KPeMa berkoordinasi dalam menjalankan program.

 

Ketua KPeMa Sumut, Rayi Meiryanda Zulmi menjelaskan, kegiatan koordinasi yang digelar Rabu (31/3/2021) tersebut, dihadiri oleh Koordinator Kecamatan di 21 Kecamatan di Kota Medan. Turut hadir Koordinator KPeMa wailayah Binjai.

 

- Advertisement -

“Dalam kegiatan tersebut turut hadir Wakil Ketua Komisi Penanggulangan AIDS (KPA) Provinsi Sumatera Utara Bapak Ikrimah Hamidy yang juga saat ini merupakan dewan Pembina KPeMa,” ucapnya kepada wartawan, Kamis (1/4/2021).

 

KPeMa berkoordinasi di Aula Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana Kota Medan. Point yang di bahas dalam pertemuan tersebut antara lain pendirian posko di masing masing kecamatan. Sehingga KPeMA konsisten bergerak ke masyarakat.

 

“Tujuan pendiran Posko adalah sebagai wadah informasi bagi masyarakat. Terkait dengan informasi kesehatan seperti HIV,TB,IMS, Gizi Buruk dan Narkoba di 21 Kecamatan kota Medan dan Kota Binjai, jelas dia.

 

Selain itu, KPeMa Sumut juga melakukan penguatan usaha mikro kelompok di setiap kecamatan. KPeMa saat ini juga fokus untuk pengembangan usaha bagi kader dan kelompok masyarakat. “Mengiangat sutuasi pandemi Covid-19 saat ini yang masih terus berlangsung. Sangat berdampak terhadap masyarakat khususnya ibu-ibu rumah tangga. Sehingga KPeMa berupaya untuk mengembangkan usaha minimal tahap awal untuk kader KPeMa di 21 Kecamatan di Kota Medan dan Kota Binjai,” terangnya.

 

KPeMA pun sudah menyusun kegiatan agar bisa berudiensi ke Wali Kota Medan, Bobby Nasution, serta TP PKK Kota Medan dan Kepala OPD terkait.

 

Rayi berharap apa yang sudah di lakukan KPeMa saat ini dan yang akan datang. Bisa memberikan sumbangsih terhadap pemerintah Kota Medan. Sehingga dapat mewujudkan masyarakat yang sehat dan berkarya.

 

Ini Beberapa Unit Usaha KPeMa

 

Untuk menjalankan program-program hingga saat ini KpeMa memiliki beberapa usaha. Seperti pembuatan sabun cuci piring, abon ayam dan ikan, serta makanan ringan lainnya. Dan dari hasil penjualan tersebut dipergunakan untuk mensupport kegiatan KPeMa. Seperti  pertemuan-pertemuan, sosialisasi di masyarakat. Jugasebagian untuk membantu masyarakat kurang mampu berupa tambahan nutrisi.

 

“Dengan keterbatasan pendanaan, tidak banyak yang bisa dilakukan oleh KPeMa. namun dengan demikian upaya terus dilakukan oleh KPeMa untuk memperluas jaringan dan wilayah kerja KPeMa di Provinsi Sumatera Utara, terang dia. Karenanya, pengurus KPeMa berharap dukungan pemerintah untuk mewujudkan program.

 

Reporter : Siti Murni

Editor : Siti Murni

 

- Advertisement -

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisement -
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img

Berita Pilihan

Ketua Kadin Sumut: Pekerja Harus Peroleh Take Home Pay Upah Minimal 70 Persen

mimbarumum.co.id - Ketua Kadin Sumut Firsal Dida Mutyara menyampaikan penetapan upah minimum provinsi (UMP) idealnya sesuai kebutuhan hidup layak...