Kejari Medan Luncurkan Pelayanan Terpadu Satu Pintu

Berita Terkait

mimbarumum.co.id – Guna meningkatkan pelayanan kepada masyarakat, Kejaksaan Negeri (Kejari) Medan meluncurkan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (PTSP). Harapannya, dengan adanya PTSP di lingkungan Kejari Medan, masyarakat pencari keadilan dapat terlayani dengan baik.

Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Medan, Teuku Rahmatsyah SH MH melalui Kasi Intelijen Bondan Subrata SH mengatakan, Kejari Medan terus berbenah dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat.

“Dengan adanya PTSP ini, masyarakat dapat terlayani dengan baik dan mempermudah, serta memberikan pelayanan yang maksimal kepada pencari keadilan,” kata Bondan Subrata, Minggu (28/11/2021).

Selain itu, sambung Bondan, juga untuk menghindarkan dari upaya adanya suap di lingkungan Kejari Medan.

- Advertisement -

“Di PTSP ini juga kita (Kejari Medan, Red) ada namanya SIKANSA (Sistem Komunikasi dengan Jaksa). SIKANSA ini untuk menghindari pertemuan langsung antara masyarakat atau pencari keadilan dengan Jaksa. Jika jaksa dan masyarakat dapat bertemu di ruangan koordinasi, upaya-upaya penyuapan atau kolusi kepada jajaran kejaksaan dapat terhindari,” ujarnya.

Bondan mengutarakan, pihaknya dapat mengawasi semua aktivitas interaksi antara jaksa dan masyarakat, sehingga menepis anggapan adanya ‘main mata’ antara jaksa dan masyarakat pada kasus tertentu.

Ia pun berharap, hal ini dapat memberikan peningkatan pelayanan kepada masyarakat. Karena pelayanan yang ada di Kejari Medan sudah ada secara terpadu, cepat dan mudah.

“Sehingga masyarakat dan sesama penegak hukum dapat menerima manfaat dari pelayanan dari PTSP Kejari Medan,” sebutnya.

Ia mengimbau kepada masyarakat yang membutuhkan pelayanan, bisa datang langsung ke Gedung PTSP Kejari Medan di Jalan Adinegoro, Kecamatan Medan Timur, Kota Medan.

“Gedung PTSP Kejari Medan siap melayani semua jenis pelayanan sampai selesai. PTSP Kejari Medan juga melayani masyarakat dengan ramah di ruangan yang bersih dan nyaman untuk memberikan pelayanan pengambilan Barang Bukti (BB), pelayanan surat besuk, pelayanan hukum dan bantuan hukum dan informasi terkait penanganan perkara kepada masyarakat dan sesama aparat penegak hukum,” tukasnya.

Reporter : Jepri Zebua

- Advertisement -

Tinggalkan Balasan

- Advertisement -
spot_img

Berita Pilihan

Peringati Nuzulul Quran, PN Medan dan DYK Santuni Anak Yatim

mimbarumum.co.id - Pengadilan Negeri (PN) Medan bersama Dharmayukti Karini (DYK) Cabang Medan menggelar acara buka puasa bersama sekaligus memperingati...