Kapolrestabes Medan Imbau Pengendara Jangan Berkunjung ke Sembahe

Berita Terkait

mimbarumum.co.id – Pasca banjir bandang yang terjadi di sungai Sembahe, Kapolrestabes Medan Kombes Pol Valentino Alfa Tatareda, SH, SIK pantau arus lalu lintas di jalur wisata Medan – Berastagi, Minggu (30/4/2023).

Kegiatan tersebut masih dalam rangka Ops Ketupat Toba 2023.

Kapolrestabes Medan Kombes Pol Valentino Alfa Tatareda, SH, SIK didampingi Wakapolrestabes Medan AKBP Dr Yudhi Hery Setiawan, SIK, MSI, Kasat Lantas Polrestabes Medan Kompol Riki Ramadhan, SIK dan Wakasat Samapta Polrestabes Medan Kompol Ferrymon, SH

“Ada kendaraan truk yang patah saat terjadinya bandang di Sembahe. Akibat bandang terjadi kemacetan lalu lintas jalur Medan-Berastagi, ujar Kombes Valentino.

- Advertisement -

Kapolrestabes Medan juga mengimbau para pengendara agar tidak melintasi kawasan Sembahe dikhawatirkan akan terjadi banjir susulan.

“Bagi pengendara atau pun pewisata agar tidak dulu melintasi dan berkunjung ke kawasan Sembahe. Situasi cuaca saat ini tidak menentu dan dikhawatirkan terjadi banjir susulan,” tandasnya.

Reporter : Rasyid Hasibuan

- Advertisement -

Tinggalkan Balasan

- Advertisement -
spot_img

Berita Pilihan

Oknum di Disdik Sumut Pungli Dana BOS, Muhri Fauzi Hafiz: Pak Bobby Harus Segera Ganti Haris Lubis

mimbarumum.co.id - Setelah menjadi temuan KPK RI pada tahun 2024 lalu dengan menempatkan provinsi Sumatera Utara sebagai tiga provinsi...