Rabu, Juli 3, 2024

Kapolda Sumut Lantik 448 Bintara

Baca Juga

mimbarumum.co.id – Sejumlah 448 personel Bintara Polri resmi dilantik setelah menjalani pendidikan selama lima bulan di SPN Hinai Polda Sumut, Kabupaten Langkat, Rabu (21/12/2022).

Kapolda Sumut, Irjen Pol RZ Panca Putra Simanjuntak, mengucapkan selamat atas pelantikan para Bintara Polri. Ia pun berharap agar dapat memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.

“Selamat bertugas Bhayangkara muda. Dengan selesainya pelantikan ini maka bertambah pula jumlah personel Polda Sumut,” katanya.

Panca mengungkapkan, para Bintara Polri harus mampu meraih Kepercayaan publik. Jangan sakiti rakyat dan layani dengan hati yang ikhlas.

“Kita berada pada negara demokrasi dimana rakyat pemegang kekuasaan tertinggi, tingkat kepercayaan masyarakat juga harus tinggi kepada kita sebagai pelindung serta pengayom,” ungkapnya.

Pada kesempatan itu, Panca mengingatkan para Bintara Polri untuk memperkuat sinergi soliditas dengan rekan TNI, Pemda dan Instansi terkait untuk menciptakan situasi yang kondusif.

“Tidak lupa agar selalu tingkatkan keimanan dan ketakwaan kepada Tuhan dalam pelaksanaan tugas, pegang teguh nilai Tribrata dan Catur Prasetya serta jaga nama baik Polri,” pungkasnya.

Reporter : R/ Jafar Sidik

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Polrestabes Medan Tangkap Pemain Judi Online Gunakan Mesin E- Parking dan Konvensional Togel

mimbarumum.co.id - Satreskrim Polrestabes Medan, mengungkap sejumlah kasus perjudian baik online maupun konvensional dalam sepekan terakhir. Terdapat 6 tersangka...

Baca Artikel lainya