mimbarumum.co.id – Sekolah Kristen Kalam Kudus Medan meresmikan dibukanya ‘Kalam Kudus Medical Room’ yang bekerja sama dan dikelola oleh Klinik Pratama Prima Melati, Rabu (11/10/2023).
Peresmian itu dihadiri Badan Pengurus Yayasan Kalam Kudus Indonesia (YKKI) Cabang Medan, diantaranya Ketua YKKI Cabang Medan Christian, Direktur Pelaksana Feri Yuwandi S.Kom MM, Kepala Penanggungjawab Klinik Pratama Prima Melati Dr dr Sri Wahyuni Nasution, Feri Juliefendi, Koordinator, Kepala Sekolah, Wakil Kepala Sekolah beserta jajarannya serta dokter dan suster.
Ketua YKKI Cabang Medan Christian menyampaikan, besar harapannya agar kolaborasi yang dilakukan ini dapat membantu dan mendukung dalam hal pemeriksaan kesehatan kepada seluruh warga sekolah dan sekitarnya.
Sementara itu, Dr Sri Wahyuni Nasution menyampaikan, bahwa pihak Klinik Pratama Prima Melati siap mendukung, dan memberikan fasilitas program kesehatan di sekolah, serta akan melakukan pemeriksaan kesehatan secara rutin kepada siswa dan siswi.
Sedangkan Direktur Pelaksana Feri Yuwandi S.Kom MM mengatakan, pembukaan Kalam Kudus Medical Room ini adalah salah satu wujud komitmen pihak sekolah dalam melengkapi fasilitas sekolah.
“Dimana saat ini pihak sekolah sedang menjalankan program Global Christian Class (GCC) yang sudah ada di tingkat PG-TK-SD-SM,”katanya.
Disampaikannya juga, para siswa dan siswi menyambut pembukaan Kalam Kudus Medical Room ini dengan sangat antusias dan bahagia.
Kalam Kudus Medical Room ini diresmikan dengan pemotongan pita oleh Ketua YKKI Cabang Medan Christian dan Kepala Penanggung Jawab Klinik Prima Melati Dr. dr. Sri Wahyuni Nasution.
Setelah itu dilanjutkan dengan penandatanganan MoU yang dilakukan oleh Feri Yuwandi, S.Kom., M.M. selaku Direktur Pelaksana dan Dr. dr. Sri Wahyuni Nasution selaku Kepala Penanggungjawab Klinik Pratama Prima Melati yang didampingi Feri Juliefendi. Acara diakhiri dengan doa sebagai ungkapan rasa syukur dan ramah tamah bersama.
Reporter : M Nasir