mimbarumum.co.id – Sepanjang jalan Tomok-Pangururan, masyarakat Kabupaten Samosir, Sumatera Utara penuh sukacita menyambut kedatangan Presiden Jokowi, Rabu (31/7/2019).
Jokowi didampingi Ibu Negara Iriana bersama Menteri PUPR Basuki Hadimuljono, Menko Kemaritiman RI, Luhut Panjaitan, Gubernur Sumatera Utara Edy Rahmayadi meninjau pelaksanaan pekerjaan pelebaran alur terusan Tano Ponggol Pangururan.
Di lokasi proyek APBN itu, tepatnya di Kelurahan Siogungogung, Kecamatan Pangururan, Jokowi melihat langsung progres pembangunan dengan berjalan kaki berkeliling di sekitar proyek.
Presiden Jokowi diserbu ribuan warga, di lokasi proyek raksasa pelebaran terusan Tano Ponggol, yang telah berkumpul di sekitar lokasi proyek sejak pagi.
Masyarakat berdesak-desakan hanya untuk melihat Jokowi dari dekat dan kalau beruntung punya kesempatan berswafoto. Teriakan histeris warga yang meminta Jokowi bersalaman dengan warga terus bergema.
Presiden Jokowi mengatakan, membangun infrastruktur di kawasan Danau Toba harus diprioritaskan guna mewujudkan kawasan ini sebagai daerah wisata internasional mengikuti jejak Pulau Dewata (Bali).
“Ada tiga proyek nasional yang sedang berlangsung di daerah ini, yakni preservasi jalan lingkar Samosir senilai Rp 550 miliar, pembangunan alur terusan Tano Ponggol Pangururan Rp 313 miliar, dan pembangunan dermaga kapal feri” sebut Jokowi.
Sesai meninjau proyek pelabaran alur Tano Ponggol, Jokowi dan rombongan ke restoran Hotel Saulina dekat lokasi wisata pemandian Air Panas untuk makan siang.
Selanjutnya Presiden akan menuju Gedung Pusat Informasi Geopark Kaldera Toba di Sigulatti, yang berada di pegunungan Pusuk Buhit Kecamatan Sianjur Mulamula. (rn)