Jaga Kondusifitas Pemilu

Berita Terkait

mimbarumum.co.id- Hari menuju pelaksanaan pencoblosan Pemilu 2019 hanya tinggal 1 (satu) hari saja. Berbagai kesibukan pun semakin terlihat dari berbagai unsur penyelenggara sampai elemen masyarakat.

Mantan Ketua PAC Pemuda Pancasila (PP) Medan Labuhan, Kamal Ilyas meminta agar seluruh elemen untuk siaga dan aktif bersama petugas guna menyukseskan Pemilu 2019. Caranya, dengan membantu aparat Polri dan TNI mewujudkan pemilu damai.

Menurutnya, perlehatan Pemilu 2019 perlu mendapat dukungan dari seluruh elemen yang ada. Khususnya dalam upaya bersama aparat keamanan menjaga dan menciptakan susana kondusif dan lancar pada hari H Pemilu 2019.

“Maka dari itu saya meminta agar seluruh elemen ikut menjaga kondusifitas pemungutan suara pada 17 April 2019, dengan ikut menjaga TPS-TPS di lingkungan masing-masing. Jangan sampai Pemilu tahun ini terjadi kecurangan seperti tahun-tahun sebelumnya,” ujar Kamal, Senin (15/4/2019).

- Advertisement -

Tokoh pemuda itu juga menyampaikan, agar seluruh elemen berkomitmen untuk turut menjamin keselamatan para pemilih yang hadir ke TPS, dengan mengedepankan persatuan dan persaudaraan sebangsa.

“Saya juga berharap agar seluruh pihak dapat menjaga persatuan, toleransi dan keberagaman dalam kehidupan bermasyarakat, berbangsa dan bernegara dalam pesta demokrasi ini,” katanya.

Kamal Ilyas juga mengajak para generasi muda, khususnya pelajar dan mahasiswa, untuk menggunakan hak pilih pada 17 April 2019.

“Warga yang sudah terdaftar dalam DPT dapat menggunakan hak konstitusionalnya pada 17 April ini tanpa rasa takut, karena keamanan telah dijamin oleh aparat Polri dan TNI untuk mewujudkan Pemilu aman dan damai,”tutupnya.(An)

Tinggalkan Balasan

- Advertisement -

Berita Pilihan

Ketua PSI Sumut Sambut Ide Partai Super Tbk: Pak Jokowi Punya Ide Cerdas yang Solutif

mimbarumum.co.id - Ketua DPW PSI Sumatera Utara (PSI Sumut) HM Nezar Djoeli sangat mendukung gagasan Partai Super Terbuka yang...