Istri Bupati Langkat Hj. Endang Kurnia Sih Ziarah Ke Makam Sultan Dan Ulama, Kagumi Kepemimpinan Yang Membesarkan Langkat

Berita Terkait

mimbarumum.co.id-Di tengah kesibukannya sebagai istri Bupati Langkat, Hj. Endang Kurnia Sih menyempatkan diri untuk berziarah ke makam Sultan Langkat dan para ulama di kompleks pemakaman Masjid Azizi. Ziarah ini dilakukan sebagai bentuk penghormatan kepada tokoh-tokoh yang memiliki peran besar dalam sejarah Langkat, Kamis (27/2/2025).
Kedatangan Hj. Endang didampingi oleh Ketua DMDI Langkat, Agung Kurniwan, Fitriany Siregar (atau lebih akrab dipangil ibu Pandi), tokoh pemuda Tanjungpura, abg Ami, serta rombongan lainnya. Mereka hadir untuk mengenang jasa para sultan dan ulama yang telah membangun Langkat hingga dikenal sebagai kota pendidikan dan kota agama, bahkan sampai ke mancanegara.
Setibanya di kompleks makam, Hj. Endang yang dikenal sebagai sosok sederhana dan ramah langsung memanjatkan doa bersama rombongan. Ia juga menaburkan bunga di makam Sultan Musa, Permaisuri Masturah, Sultan Azis, dan Sultan Mahmud sebagai bentuk penghormatan atas perjuangan mereka dalam membangun Langkat.
Usai berziarah ke makam para sultan, istri Bupati Langkat Syah Afandin, melanjutkan kunjungan ke makam Syekh Muhammad Yusuf dan Syekh Muhammad Zaddah. Kedua ulama ini merupakan mufti pertama Kesultanan Langkat dan guru dari Syekh Abdul Wahab Rokan Al-Khalidy Naqsyabandiyah, yang lebih dikenal sebagai Tuan Guru Besilam Babussalam.
“Alhamdulillah, ini adalah kesempatan ketiga kalinya saya berziarah ke makam Sultan Langkat, Permaisuri Masturah, dan para ulama Kesultanan Langkat,” ujar Hj. Endang.
Ia menegaskan bahwa ziarah ini merupakan bentuk penghormatan terhadap sejarah Langkat. “Para sultan dan ulama telah membangun Langkat hingga menjadi besar dan dikenal luas sebagai kota pendidikan dan kota agama,” tambahnya.
Hj. Endang berharap bahwa kegiatan ini dapat menjadi inspirasi bagi kepemimpinan Langkat ke depan, terutama di bawah kepemimpinan suaminya, Syah Afandin. Ia bertekad untuk terus berkontribusi dalam membangun Langkat agar kembali menjadi pusat pendidikan dan keagamaan.
Selain itu, ia juga semakin tertarik dengan sejarah Kesultanan Langkat, terutama kepemimpinan para sultan yang membawa kejayaan bagi daerah ini. “Ke depan, melalui PKK, InsyaAllah kami akan memperkenalkan sejarah Langkat lebih luas, termasuk sosok Permaisuri Masturah sebagai wanita hebat yang berperan penting dalam Kesultanan Langkat,” ujarnya.
Dengan adanya ziarah ini, Hj. Endang berharap agar masyarakat Langkat semakin menghargai sejarah dan perjuangan para pendahulu, serta terus menjaga nilai-nilai keislaman dan pendidikan yang telah diwariskan.
Tak lupa Endang juga menyampaikan ucapan menyambut bulan suci ramadhan yang tinggal beberapa hari lagi, “Puji syukur kita panjatkan ke hadirat Allah SWT yang telah mempertemukan kita kembali dengan bulan suci Ramadan, bulan penuh berkah dan ampunan.
Atas nama pribadi, keluarga, dan Pemerintah Kabupaten Langkat, saya, Hj. Endang dan Bupati Langkat Syah Afandin, mengucapkan Marhaban Ya Ramadan. Mohon maaf lahir dan batin atas segala khilaf dan salah, baik yang disengaja maupun tidak. Semoga di bulan yang mulia ini, kita semua diberikan kesehatan, kekuatan, dan keikhlasan dalam menjalankan ibadah. Semoga amal ibadah kita diterima oleh Allah SWT dan membawa keberkahan bagi kita semua.Selamat menunaikan ibadah puasa. Semoga Ramadan tahun ini menjadi momentum untuk meningkatkan keimanan dan ketakwaan kita.Wassalamu’alaikum warahmatullahi wabarakatuh.”ucapnya.
Reporter: Muhammad Heri Syahputra
- Advertisement -

Tinggalkan Balasan

- Advertisement -

Berita Pilihan

Bupati Langkat Dukung Kolaborasi Sumut Berkah di Hari Jadi ke-77 Provinsi Sumatera Utara

mimbarumum.co.id-Bupati Langkat H. Syah Afandin, SH, melalui Wakil Bupati Langkat Tiorita Br Surbakti, SH, menghadiri Rapat Paripurna DPRD Provinsi...