Inilah Kondisi Jalan Lintas Nasional Gayolues-Aceh Barat

Berita Terkait

mimbarumum.co.id – Kondisi jalan lintasan nasional yang menghubungkan Kabupaten Gayo Lues dengan Aceh Barat Daya sangat memprihatinkan. Kerusakan parah membuat pengendara kesulitan untuk melintas.

Seorang pengguna jalan, Asbi (30) mengaku sangat kecewa dengan kondisi jalan tersebut. Ia mendesak pemerintah memeberikan perhatian serius untuk perbaikannya.

“Kami sangat khawatir tentang keselamatan kami jika melewati jalan yang rusak ini,” kata pengendara itu, Selasa (19/2/19).

Warga sekitar juga berharap jalan tersebut segera diperbaiki karena menjadi satu-satunya akses bagi warga sekitar.

- Advertisement -

“Kami selaku pedagang kerap menggunakan jalan ini untuk ke Aceh Barat Daya dan sebaliknya,” ucap seorang warga yang mengaku berprofesi sebagai pedagang.

Warga itu juga mengingatkan pengendara lainnya ayang akan melints melalui jalan tersebut agar ektra hati-hati karena kondisi jalan dapat memicu terjadinya kecelakaan.

“Kenderaan roda dua saja sangat sulit untuk melewati jalan ini apalagi kenderaan roda empat,” ucapnya. (mt)

Tinggalkan Balasan

- Advertisement -

Berita Pilihan

BPJS Ketenagakerjaan Cabang Langsa Gelar Kegiatan Gerebek JMO Dalam Rangka Pendampingan Instalasi Aplikasi JMO

mimbarumum.co.id - BPJS Ketenagakerjaan Cabang Langsa menggelar kegiatan pendampingan Instalasi aplikasi Jamsostek Mobile atau JMO kepada sejumlah karyawan di...