Impian Masyarakat Hasinggaan Segera Terwujud, TMMD ke – 121 Hampir Rampung

spot_img

Berita Terkait

mimbarumum.co.id – Prajurit TNI yang manunggal dengan rakyat serta kolaborasi bersama Polri, Pemkab Samosir terus berupaya mewujudkan impian warga Desa Hasinggaan, Kecamatan Sianjur Mulamula, Kabupaten Samosir, Sumatera Utara.

Impian itu segera terwujud setelah seratusan prajurit terlatih dengan kekuatan penuh membombardir Desa Hasinggaan untuk membuka jalan sepanjang 2,3 kilometer.

Peralatan pendukung seperti alat berat, cangkul, sekop, martil besar dan peralatan tukang lainnya menjadi pemicu semakin optimalnya operasi yang dijalankan Satgas TMMD ke-121 di Desa Hasinggaan.

Daerah yang sampai saat ini terisolir karena akses jalan darat belum terbuka, disasar prajurit TNI. Warga Desa Hasinggaan masih menggunakan kapal dan menempuh jalur danau untuk keluar masuk menuju pusat kota Pangururan.

- Advertisement -

Peralatan ‘perang’ yang dikerahkan Satgas TMMD ke-121 Kodim 0210/TU kali ini, berfungsi untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat yang benar-benar merindukan pembangunan jalan dan penerangan listrik serta air bersih layak konsumsi.

Dipimpin Dandim 0210/TU Letkol Inf Syaiful Rizal sebagai perwira menengah yang lama digodok dengan ilmu militer di perbukitan Lembah Tidar Magelang, personel Satgas multi talenta dari TNI-Polri berjibaku hampir satu bulan di Desa Hasinggaan.

“TMMD ke-121 mengerjakan pembuatan jalan baru sepanjang 2,3 kilometer dan lebar 8 meter di atas perbukitan Danau Toba, akan tuntas sebelum penutupan 22 Agustus 2024,” kata Dan Satgas TMMD ke-121 Letkol Inf Saiful Rizal kepada mimbarumum.co.id, Kamis (15/8/2024).

Ia merinci, selama pelaksanaan mengerahkan lima alat berat dan personel operator menggasak dan memecahkan bebatuan perbukitan di atas Danau Toba.

“Tak hanya pembangunan jalan baru, ada pembangunan, gorong-gorong, rehab rumah tidak layak huni (RTLH), sumur bor air bersih dan sejumlah program non fisik,” ujarnya.

Ditambahkan Dandim 0210/TU, selain program unggulan Kepala Staf Angkatan Darat itu, ada program pembersihan eceng ondok, stunting dan penanaman pohon.

Dansatgas Letkol Inf Syaiful Rizal merinci, kegiatan lintas sektoral TMMD ke-121 merupakan salah satu perwujudan TNI yang berperan ganda sebagai penggerak dan penstabil kehidupan berbangsa dan bernegara.

“TMMD kita laksanakan di luar tugas militer mempunyai tujuan untuk mendukung pembangunan nasional serta menjamin tercapainya sasaran program-program pembangunan yang tertinggal hingga menjangkau pelosok-pelosok desa dan daerah terisolir,” pungkasnya.

Reporter : Robin Nainggolan

- Advertisement -

Tinggalkan Balasan

- Advertisement -
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img

Berita Pilihan

Kuasa Hukum Paslon 02 Vandiko – Ariston, Laporkan Plt Bupati Samosir

mimbarumum.co.id - Tim Kuasa Hukum Paslon 02 'VANTAS' Vandiko Timotius Gultom - Ariston Tua Sidauruk melaporkan Plt Bupati Samosir...