mimbarumum.co.id – Arus mudik melalui ruas jalan tol di luar Pulau Jawa terus menunjukkan peningkatan.
Setidaknya peningkatan lalin itu tercatat di tiga ruas tol, yakni Medan-Kualanamu-Tebing Tinggi (MKTT), ruas tol Balikpapan – Sanarinda (Balsam) dan ruas tol Manado -Bitung (Mabit).
Tyas Pramoda Wardhani, Senior General Manager Jasamarga Nusantara Tollroad Regional Division memaparkan itu dalam siaran persnya, Sabtu (29/3/2025).
Dia merinci, pada H-3 Idulfitri 1446 H/2025 M atau pada Jum’at (28/3/25) tercatat sebanyak 18.143 kendaraan melintas.
Itu berarti terjadi peningkatan sebesar 26,6 persen dibanding lalin pada kondisi normal yang tercatat sebanyak 14.333 kendaraan.
Berdasarkan data tersebut, 6.259 kendaraan tercatat masuk dari GT Kualanamu yang berasal dari arah Bandar Udara Internasional Kualanamu.
Angka tersebut, menurutnya lebih tinggi 35,80 persen dibanding volume lalin normal yang melintas di GT Kualanamu yaitu 4.609 kendaraan.
Sementara pada ruas tol Balsam tercatat volume lalin sejumlah 10.931 kendaraan atau meningkat 3 persen dibanding volume lalin normal yaitu 10.614 kendaraan.
Sedangkan pada ruas tol Mabit terdata volume lalin sebanyak 6.360 kendaraan atau meningkat 1,8 persen dibanding dengan volume lalin normal yaitu 6.246 kendaraan.
Selanjutnya, untuk menghadapi peningkatan lalin dalam libur Hari Raya Idulfitri 1446 H/2025, JNT mengimbau pengguna jalan yang akan melakukan perjalanan di jalan tol untuk dapat memastikan kondisi pengemudi dan kendaraan dalam keadaan prima dan laik jalan.
Tyas mengingatkan untuk mempersiapkan perbekalan selama perjalanan, mulai dari makanan, minuman, serta peralatan ibadah, dan obat-obatan pribadi.
Ia juga mengimbau untuk mengisi Bahan Bakar Minyak (BBM) secara penuh sebelum melakukan perjalanan, mengecek tarif tol dan mengisi saldo uang elektronik dengan cukup.
Selain itu, pengguna jalan tol juga direkomendasikan untuk melakukan pemilihan waktu dan rute perjalanan dengan baik, salah satunya dengan menghindari perjalanan waktu puncak arus mudik dan balik.
Reporter : Ngatirin/rel